Friday, March 29, 2024

Gampong Lamteh Panen Raya Kacang Tanah

Nukilan.id – Kelompok tani Gampong Lamteh, Kecamatan Peukan Bada, Kabupaten Aceh Besar, melakukan panen raya kacang tanah di lahan seluas 10 hektar pada Rabu (31/8/2022) pagi.

Kegitan tersebut dalam rangka mendukung program ketahan pangan yang dicanangkan pemerintah melalui dana desa untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Gampong Lamteh.

Pada kesempatan itu, Geuchik Gampong Lamteh, Mahzar menyampaikan, program ketahanan pangan tersebut menggunakan anggaran dana desa sekitar Rp129 juta.

“Dana desa kita sebesar Rp626 juta dan kita gunakan Rp129 juta untuk program ketahanan pangan ini,” katanya.

Ia mengatakan, penanaman kacang tanah dimulai pada bulan Juni hingga Agustus dan nantinya hasil dari panen kacang tanah ini akan dijual ke agen-agen termasuk perusahan kacang garuda.

“Hasil panen kacang tanah ini akan dijual ke agen-agen termasuk perusahaan kacang garuda yang menampung kacang tanah kita ini dengan harga tinggi,” ucap Mahzar.

Sementara itu, mentor pertanian Gampong Lamteh sekaligus Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Aceh, Arif Fadillah menilai, Gampong Lamteh berhasil jalankan program ketahanan pangan dengan penanaman kacang tanah seluas 10 hektar.

“Semoga Gampong Lamteh menjadi ujung tombak pembangunan dalam Kecamatan Peukan Bada secara umum dan wilayah Aceh Besar pada masa yang akan datang,” ujarnya.

Arif Fadillah juga berharap, agar program-program ini akan terus dilanjutkan dan ditingkatkan untuk memajukan Gampong Lamteh dalam perkonomian maupun pembagunan.

Reporter: Reji

spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img