Saturday, April 20, 2024

Pendaftaran Gratis, Dispora Aceh Gelar Event Tour De Sabang 2021

Nukilan.id – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh akan menyelenggarakan event Tour de Sabang tahun 2021. Kegiatan yang dipusatkan di kota paling Barat Indonesia itu akan dilaksanakan pada 26-28 November 2021 mendatang dengan pendaftaran bagi peserta secara gratis.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Aceh, Dedy Yuswadi, AP melalui Kepala Bidang P3O Dispora Aceh, Teuku Bustamam, ST, MT mengatakan pendaftaran event tersebut dinyatakan gratis, baik bagi peserta dari Aceh maupun luar Aceh.

“Pada kegiatan Tour de Sabang, dari rencana awal tidak ada pungutan biaya pendaftaran, sekali lagi saya tegaskan pada pelaksanaan event Tour de Sabang, pendaftarannya gratis”, kata Teuku Bustamam dalam Konferensi Pers di Mahkota Kupi Banda Aceh, Senin (22/11/2021).

Bustaman menjelaskan, Pemerintah Aceh akan mengakomodir semua kebutuhan terkait pelaksanaan event, sesuai ketersediaan dana yang telah disesuaikan peruntukkannya pada DPA-SKPA Dispora Aceh tahun 2021.

“Bagi peserta dari luar daerah yang ingin melakukan pendaftaran dengan Register (secara On-line) dapat melakukannya dengan gratis,” ujarnya.

Event Tour de Sabang tersebut merupakan program Pemerintah Aceh dalam rangka pembinaan dan peningkatan prestasi olahraga, khususnya “Balap Sepeda” yang merupakan impian dan urai kerja Pengprov Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Aceh.

“Kita perlu melakukan upaya peningkatan prestasi cabor balap sepeda ini sebagai bagian dari upaya berbenah dalam rangka persiapan tuan rumah PON XXI Tahun 2024 di Aceh. Dan sekarang kita sedang fokus dan mulai dari Cabor Balap Sepeda,” terang Bustamam.

Sementara itu, perwakilan dari Event Organizer (EO) Tour de Sabang 2021, Muhammad Nagib, mengatakan terkait mekanisme penyelenggaraan event, pihaknya telah memulai pendaftaran secara terbuka dan pendaftaran tersebut dapat diakses melalui situs www.tourdesabang.com.

Nagib menjelaskan, pihaknya telah berkoordinasi dengan berbagai pihak, terkait pengamanan dan lainnya, sehingga persiapan event Tour de Sabang hingga saat ini telah mencapai 90 persen.

Sementara itu, sambungnya, calon peserta yang telah mendaftar hingga saat ini telah mencapai 365 peserta dari target sebanyak 300 peserta.

“Dari 365 peserta yang sudah mendaftar itu diantaranya untuk sepeda gunung atau Mountain Bike (MTB) sebanyak 160 peserta yang akan digelar pada 26 November 2021. Khusus untuk sepeda balap atau Road Bike yang terdaftar di kalender UCI Gran Fondo sebanyak 205 peserta yang akan dilaksanakan pada 27-28 November 2021,” jelas Nagib.

Diketahui sebelumnya, Gubernur Aceh Nova Iriansyah, bersama Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Aceh, Dedy Yuswadi, menerima kunjungan rombongan Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Aceh, di Rumah Dinas Wakil Gubernur Aceh, Senin (6/9/2021) lalu.

Dalam pertemuan itu, ISSI Aceh melakukan koordinasi terkait penyelenggaraan event sepeda internasional bertajuk Tour de Sabang yang direncanakan digelar November 2021.

“Kita tentunya mendukung penuh. Tour de Gayo yang dibuat swasta kita dukung ini lebih-lebih kita dukung pastinya. Karena ini resmi gelaran yang dibuat oleh pemerintah,” kata Nova.

Gubernur Aceh menuturkan, jika Tour de Sabang adalah gelaran sport tourism yang sangat membantu mendongkrak peningkatan ekonomi. Kegiatan itu apalagi juga tentunya bisa berlangsung dengan tidak menimbulkan kerumunan.

Sementara itu, Ketua ISSI Aceh, Darwati A. Gani, mengatakan pihaknya datang untuk mendengarkan kejelasan tentang event sepeda internasional Tour de Sabang. Pandemi kata dia telah membuat kegiatan itu tertunda.

“Semula direncanakan September, karena pandemi ditunda November 2021. Selama ini, masyarakat sering mendengar Tour de Singkarak atau Tour de France Sebagai event sepeda yang muncul dalam kalender internasional. Jika Tour de Sabang terlaksana dengan baik tentu akan menjadi kebanggaan bagi Aceh,” ungkap Darwati. [red]

spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img