UMKM Sabang Raup Jutaan Rupiah di Aceh International Orienteering

Share

NUKILAN.id | Sabang – Para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kota Sabang berhasil meraup keuntungan besar selama perhelatan Aceh International Orienteering 2024. Dalam kegiatan kuliner bertajuk “Halal Food” yang menjadi bagian dari acara tersebut, sekitar 20 UMKM Sabang turut ambil bagian, menawarkan beragam produk makanan dan suvenir khas daerah.

Rabiatul Qozariah, kasir di stan Cik Memey Bakery, mengungkapkan selama acara berlangsung, usahanya mampu menghasilkan keuntungan antara Rp1 hingga Rp2 juta per hari. Stan ini menjual aneka roti seperti roti abon, cokelat, serta minuman es cokelat yang dijual sepaket dengan harga terjangkau. Selain itu, mereka juga menyediakan suvenir khas Sabang yang menarik minat pengunjung.

“Kami menjual roti dengan harga mulai dari Rp2 ribu hingga Rp10 ribu, tergantung jenisnya. Kami juga menjual keripik dan suvenir seperti gantungan kunci dari pelaku UMKM lain,” ujar Rabiatul, Rabu (11/9/2024).

Hal serupa dialami oleh Khameilia Asri, pemilik Geza Drink, yang juga mengaku meraih keuntungan antara Rp3 hingga Rp5 juta per hari. Produk dimsum ayam dan es teller durian yang dijual di stannya menjadi primadona bagi pengunjung, dengan harga masing-masing Rp20 ribu dan Rp17 ribu. Khameilia menambahkan, mayoritas pembeli adalah warga lokal Sabang, namun banyak juga wisatawan dari luar daerah yang turut menikmati sajian kuliner.

“Dimsum ayam kami paling laris, dan minuman es teller durian juga banyak diminati. Biasanya pengunjung ramai di sore hingga malam hari,” jelas Khameilia.

Selain menawarkan pengalaman berbelanja yang menarik, event Aceh International Orienteering ini juga memberikan dampak positif terhadap perekonomian lokal. Para pelaku UMKM merasa terbantu dalam memperkenalkan produk mereka kepada wisatawan, baik lokal maupun internasional. Khameilia berharap, acara serupa dapat terus diselenggarakan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi UMKM di Sabang.

“Acara ini bukan hanya ajang kompetisi olahraga, tetapi juga membuka peluang bagi pelaku UMKM untuk berkembang dan dikenal lebih luas. Semoga event seperti ini sering diadakan ke depannya,” tambahnya.

Aceh International Orienteering 2024, selain menjadi sorotan di bidang olahraga, juga berhasil memberikan kontribusi signifikan bagi pengembangan UMKM di Sabang. Dengan tingginya antusiasme pengunjung, para pelaku usaha berharap acara serupa dapat meningkatkan pemasukan dan memperkenalkan kekayaan kuliner lokal ke kancah yang lebih luas.

Editor: Akil

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News