Nukilan.id – Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo berserta rombongan tiba di Aceh, Selasa (2/11/2021) siang. Kedatangan itu dalam rangka kunjungan kerja dan meninjau proses pelaksanaan vaksinasi di Aceh.
Tepat pada pukul 14:40 WIB, Panglima TNI dan Kapolri beserta rombongan lainnya tiba di Banda Aceh Convention Hall (BACH) untuk meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi.
Panglima TNI dan Kapolri beserta rombongan turun dari bus tepat di depan Gedung BACH Banda Aceh dan langsung menuju ke dalam Gedung yang didampingi Sekda Aceh, Taqwallah serta Forkopimda Aceh dan beberapa Pejabat Pemerintah Aceh lainnya.
Pelaksanaan vaksinasi di BACH diikuti sebanyak 2000 peserta vaksin yang berasal dari kalangan pelajar SMA, SMP, Instansi dan Lembaga pemerintah serta masyarakat Aceh.
Reporter: Hadiansyah