Selama September, Kuta Alam Fokus Vaksin Pelajar

Share

Nukilan.id – Satgas Covid 19 Kecamatan Kuta Alam sampai dengan akhir September 2021, fokus mengkordinasikan dan memastikan pelaksanaan vaksin bagi siswa sekolah menengah atas dan sekolah menengah pertama sederajat di wilayah tersebut.

Sesuai arahan Walikota Banda Aceh dan juga program dari Pemerintah Aceh, bahwa percepatan vaksin bagi siswa seolah ditargetkan selesai pada akhir September 2021.

“Kami telah melaksanakan koordinasi dengan seluruh kepala sekolah dalam wilayah Kecamatan Kuta Alam, bagaimana siswa usia 12 tahun ke atas dan seluruh warga sekolah bisa melaksanakan vaksin secara suka rela dan tanpa paksaan” ungkap Camat Kuta Alam Reza Kamilin, S. STP, didampingi Danramil 13 Kuta Alam Mayor Inf. Mutrisno dan Kapolsek Kuta Alam Iptu Muchtar Chalis, S.Pdi.

“Alhamdulilah dalam seminggu ini, paling tidak ada 8 (delapan) sampai dengan 10 (sepuluh) tempat vaksin setiap harinya di Kecamatan Kuta Alam” tambah Reza.

Menurut Kapolsek Kuta Alam, selain pelaksanaan vaksinasi rutin setiap harinya di Puskesmas Kuta Alam, Puskesmas Lampulo, di Plaza Aceh Beurawe dan di Gedung BACH, setiap hari selalu ada sekolah baik tingkat menengah atas maupun tingkat menengah pertama yang melaksanakan vaksin.

“Kita terus dorong dan bantu sekolah untuk melaksanakan vaksin, karena salah satu syarat tatap muka yang bisa diukur adalah seberapa banyak warga sekolah yang telah divaksin. Harapan kami tentu pada saatnya pembelajaran tatap muka dimulai, warga sekolah sudah siap, dan tentu salah satu indikator siap adalah persentase warga sekolah yang telah tervaksin” tutup Kapolsek Kuta Alam Iptu Muchtar Chalis, S.Pdi. []

spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News