Santri di Aceh Barat akan Dikirim ke Luar Negeri

Share

Nukilan.id – Pemerintah Kabupaten Aceh Barat berencana mengirimkan santri ke luar negeri guna memperdalam ilmu agama, sekaligus menjadikan agama sebagai pemersatu bangsa.

“InsyaAllah jika tidak ada kendala, pada tahun 2022, kita akan mengirimkan santri agar bisa belajar ke luar negeri seperti Yaman, Sudan, atau negara Arab lainnya,” kata Bupati Aceh Barat Ramli MS di Meulaboh, Rabu (13/10/2021).

Menurutnya, pengiriman santri belajar ke luar negeri tersebut dilakukan dalam bentuk pemberian bantuan beasiswa dari pemerintah daerah.

Upaya ini, kata Ramli MS, dilakukan sebagai upaya untuk melakukan pengkaderan calon ulama masa depan, karena keberadaan ulama dinilai sangat penting di tengah era globalisasi saat ini.

“Keberadaan ulama yang istiqamah sangat dibutuhkan oleh Negeri ini guna menjaga moralitas masyarakat dari pengaruh negatif yang dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa,” ujarnya seperti dilansir dari Antara.

Untuk itu, kata dia, diperlukan estafet dalam melanjutkan dakwah dari ulama-ulama terdahulu dengan cara melakukan kaderisasi ulama melalui pendidikan dan pembinaan yang baik sesuai dengan ajaran Islam dan Ideologi Pancasila.

Ia juga menuturkan bahwa peran ulama sangat dibutuhkan dalam tata kelola Pemerintahan.

Menurutnya, selain menjaga moralitas bangsa, ulama juga memiliki tugas yang cukup berat yaitu mengawal jalannya pemerintahan agar tetap berjalan dijalur yang benar sesuai dengan ajaran Islam. [merdeka]

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News