Pulangkan Anak Bocor Jantung, Teuku Riefky Harsya Komit Bantu Masyarakat Aceh

Share

Nukilan.id – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) asal Aceh Teuku Riefky Harsya (TRH) kembali pulangkan dua anak penderita bocor jantung setelah menjalani operasi di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta.

Mereka tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) pada Minggu, (28/8/2022) pukul 10.45 WIB, didampingi Tenaga Ahli TRH, Aidil Mashendra.

Cahaya Permata yang akrab disapa Tata (14) merupakan warga gampong Punge Blang Cut, Jaya Baru, Kota Banda Aceh. Ia menderita penyakit kelainan pada pembuluh darah serta ada cairan pada jantung. Sedangkan Mauza Dilara (1,4) warga gampong Lhok Buya, Calang, Kabupaten Aceh Jaya ini menderita penyakit bocor jantung.

Aidil mengatakan, empat bulan lalu kedua pasien tersebut dibawa ke Jakarta untuk menjalani operasi dan pengobatan di Rumah Sakit Harapan Kita.

“Alhamdulillah hari ini, Bapak Teuku Riefky Harsya telah pulangkan 2 orang pasien bocor jantung yang telah difasilitasi untuk menjalani operasi dan pengobatan selama di Jakarta,” ucap Aidil kepada Nukilan.

Ia menyampaikan, TRH terus berkomitmen untuk membantu masyarakat Aceh kurang mampu yang ingin menjalani pengobatan di Jakarta.

“Hingga hari ini sebanyak 13 pasien bocor jantung telah menyelesaikan pengobatan di Jakarta yang difasilitasi dan dibantu oleh Bapak Teuku Riefky,” ujar Aidil.

Lebih lanjut, kata Aidil, setelah pemulangan kedua pasien itu, TRH akan kembali menfasilitasi dua pasien yang sudah antri untuk menjalani pengobatan di Jakarta.

“Kami sudah mendata dua orang untuk dibawa ke Jakarta yaitu Muhammad Nafis Almaulidi (2) asal Aceh Besar dan Tazkia (12) dari Aceh Barat Daya,” sebutnya.

Sesuai perintah Teuku Riefky, kata Aidil, kedua orang tersebut akan diberangkatkan ke Jakarta pada awal bulan September mendatang.

“Kita akan berangkatkan mereka awal bulan september, saya akan jemput langsung ke Abdya dan Aceh Besar, begitu perintah pak Teuku Riefky kepada kami,” pungkas Aidil.

Reporter: Reji

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News