NUKILAN.id | Washington DC – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dan Presiden Amerika Serikat Joe Biden bersama-sama mengenang 20 tahun tsunami dahsyat yang menghantam Aceh pada 2004 silam. Tsunami yang meluluhlantakkan wilayah pesisir Aceh itu menyisakan duka mendalam dan menandai salah satu bencana alam terbesar dalam sejarah.
Hal ini disampaikan Gedung Putih melalui laman resminya pada Rabu (13/11/2024). Prabowo dan Biden menggelar pertemuan bilateral di Gedung Putih, Washington DC, Amerika Serikat, pada Selasa (12/11/2024) waktu setempat. Dalam pertemuan tersebut, kedua pemimpin menekankan pentingnya mengingat dan belajar dari tragedi tsunami sebagai pijakan untuk memperkuat kerja sama dalam penanganan bencana di masa mendatang.
“Kami memperingati 20 tahun tsunami dahsyat yang menghancurkan masyarakat pesisir di seluruh wilayah Samudra Hindia, termasuk Provinsi Aceh di Indonesia,” demikian disampaikan pihak Gedung Putih.
Dalam keterangan tersebut, Gedung Putih juga menyinggung bantuan darurat senilai lebih dari 400 juta dolar AS yang disalurkan pemerintah AS untuk membantu Indonesia saat bencana tsunami melanda. Bantuan tersebut ditujukan bagi lebih dari 580.000 orang yang terdampak di Aceh dan sekitarnya.
Biden dan Prabowo pun mengapresiasi kegigihan para penyintas tsunami serta keberanian para relawan yang bekerja tanpa lelah di tengah situasi sulit.
“Kami telah membangun pengalaman ini dan memperluas kerja sama kami dengan mencakup nota kesepahaman antara lembaga manajemen bencana kami,” kata pernyataan Gedung Putih.
Para pemimpin juga menegaskan kembali komitmen untuk memperkuat pengurangan risiko bencana dan kerjasama dalam bidang bantuan kemanusiaan di berbagai lokasi rentan.
Selain membahas penanganan bencana, Biden dan Prabowo juga berkomitmen untuk mempererat kerja sama di bidang pendidikan, penelitian, dan pengembangan. Di antaranya adalah rencana pembukaan American Corner baru di Makassar pada tahun 2025, yang akan menjadi pusat pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, teknik, seni, dan matematika.
Kedua pemimpin menyatakan dukungan pada program-program yang berfokus pada pemberdayaan perempuan, pemuda, dan penyandang disabilitas. Prabowo dan Biden juga menyambut baik perluasan program pelatihan kejuruan di bidang teknologi, manufaktur, kesehatan, konstruksi, serta industri kreatif, untuk mendukung peningkatan keterampilan dan sertifikasi bagi masyarakat Indonesia.
Pertemuan antara Prabowo dan Biden di Gedung Putih ini menggarisbawahi kemitraan kuat antara Indonesia dan Amerika Serikat, serta harapan untuk menghadapi berbagai tantangan global secara bersama-sama.
Editor: Akil