Tuesday, September 17, 2024
1

Polda Aceh Siap Amankan PON XXI Aceh-Sumut

NUKILAN.id | Banda Aceh – Polda Aceh menegaskan komitmennya dalam mengamankan gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang akan digelar di Aceh dan Sumatera Utara. Menyusul pelaksanaan acara yang semakin dekat, pihak Kepolisian Daerah Aceh memastikan bahwa mereka bersama jajaran Polres akan mengawal setiap aspek dari event olahraga bergengsi tersebut.

Kombes Joko Krisdiyanto, Kepala Bidang Humas Polda Aceh, menjelaskan bahwa pihaknya telah menyiapkan berbagai langkah strategis untuk menjaga keamanan.

“Kami siap mengamankan dan mengawal seluruh rangkaian kegiatan PON XXI Aceh-Sumut 2024,” tegas Krisdiyanto, Senin (2/9/2024).

Menurut Krisdiyanto, pengamanan akan dimulai sejak kedatangan atlet dan tim official di bandara hingga ke lokasi penginapan dan tempat pertandingan. Selain itu, pengamanan akan mencakup lokasi-lokasi strategis seperti venue pertandingan dan tempat penginapan para peserta.

“Kami akan memastikan semua area yang terkait dengan acara ini aman dan terkendali,” ujarnya.

Polda Aceh juga meminta partisipasi aktif dari masyarakat dalam mendukung keamanan acara. Krisdiyanto mengimbau kepada warga untuk melaporkan setiap potensi gangguan keamanan yang dapat mempengaruhi kelancaran PON.

“Jika ada sesuatu yang mencurigakan atau mengganggu, jangan ragu untuk menghubungi nomor pengaduan kami di 081260999901 dan 081260990090,” tambahnya.

Mengakhiri keterangannya, Krisdiyanto mengajak masyarakat untuk bersinergi demi suksesnya PON XXI Aceh-Sumut.

“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan kenyamanan Provinsi Aceh, serta mendukung pelaksanaan PON XXI agar berjalan dengan lancar,” pungkasnya.

Dengan persiapan dan kerjasama yang matang, diharapkan PON XXI Aceh-Sumut 2024 dapat terlaksana dengan sukses, membawa kebanggaan bagi seluruh masyarakat Aceh dan Sumatera Utara.

Editor: Akil

spot_img
spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img