Pj Bupati Aceh Besar Hadiri Pembukaan PON XXI Cabang Olahraga Terjun Payung

Share

NUKILAN.id | Jantho – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto SSTP MM, menghadiri pembukaan cabang olahraga terjun payung dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 di Lanud Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar, Minggu (8/9/2024).

Pembukaan tersebut berlangsung meriah dengan partisipasi dari para kontingen yang didampingi oleh pengurus Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) serta para pelatih dari berbagai provinsi di Indonesia.

Ketua FASI Provinsi Aceh, Kolonel Pnb Hantarno Edi Sasmoyo M. Han, secara resmi membuka cabang olahraga ini dengan didampingi oleh Ketua Panitia Pelaksana, Kapten Pas Rico Falcon Kurniawan S.T.Han. Hantarno menyambut para atlet dengan semangat dan mendorong mereka untuk mengharumkan nama daerah masing-masing.

“Kami ucapkan selamat datang kepada para atlet terjun payung dari seluruh Indonesia. Berkompetisilah dengan semangat juara dan raihlah prestasi tertinggi untuk daerah kalian,” ujar Hantarno dalam sambutannya.

Sebanyak 11 kontingen terjun payung yang melibatkan 87 atlet akan berlaga dalam tiga kategori, yaitu ketepatan mendarat, kerja sama di udara, dan kerja sama antar parasut. Total terdapat enam nomor yang dipertandingkan dalam cabang olahraga ini.

Acara pembukaan ini menarik perhatian ratusan warga Aceh Besar yang antusias menonton aksi para atlet dari tanggul Blang Bintang, lokasi yang dinilai strategis untuk menyaksikan atraksi terjun payung. Mukhtar (44), salah satu warga yang hadir bersama keluarganya, mengaku sangat bersemangat melihat aksi terjun payung.

“Saya sudah lama tidak melihat terjun payung, terakhir mungkin saat 17 Agustusan beberapa tahun lalu. Hari ini saya dan keluarga sudah menunggu sejak pagi untuk melihat para atlet PON. Kami sangat berterima kasih atas pelaksanaan PON di Aceh, ini momen yang luar biasa dan membanggakan,” kata Mukhtar.

Pembukaan cabang olahraga terjun payung ini menjadi salah satu atraksi yang paling ditunggu dalam rangkaian PON XXI, yang tidak hanya menghadirkan kompetisi olahraga tetapi juga hiburan bagi masyarakat Aceh Besar dan sekitarnya.

Editor: Akil

spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News