Penipuan Catut Nama Istri Gubernur Aceh, Berkedok Bantuan Modal Usaha

Share

NUKILAN.id | Banda Aceh — Aksi penipuan dengan mencatut nama istri Gubernur Aceh, Marlina Muzakir, kembali mencuat dan meresahkan masyarakat. Kali ini, pelaku menyasar warga melalui platform WhatsApp dan Facebook, dengan iming-iming bantuan modal usaha.

Menurut Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Aceh, Akkar Arafat, pelaku yang tidak bertanggung jawab menyamar sebagai perantara bantuan dari Dinas Sosial. Mereka berdalih bisa memberikan rekomendasi langsung dari istri Gubernur Aceh.

“Dia lalu meminta pengiriman dana administrasi sebesar Rp 300.000 dengan alasan untuk pembuatan proposal,” kata Akkar dikutip dari Kompas.com, Minggu (11/5/2025).

Sudah Banyak Korban Tertipu

Akkar mengungkapkan bahwa sejauh ini sudah banyak korban yang tertipu oleh modus tersebut. Ia mengimbau agar masyarakat lebih berhati-hati dan tidak mudah percaya terhadap pesan yang mencatut nama tokoh publik.

“Modus ini kembali mencuat di tengah masyarakat dan berpotensi merugikan banyak pihak,” ujarnya.

Selain itu, Akkar juga menegaskan bahwa Pemerintah Aceh tidak pernah menyalurkan bantuan resmi melalui pesan pribadi.

“Kami mengimbau kepada masyarakat Aceh agar jangan mudah percaya apabila ada akun WhatsApp atau sosmed lainnya yang mengatasnamakan tokoh publik. Cek dan verifikasi dulu kebenarannya melalui sumber yang tepercaya dan akurat,” tuturnya.

Lapor ke Pihak Berwajib

Menanggapi fenomena ini, Akkar meminta masyarakat yang menerima pesan serupa untuk segera melaporkan kepada pihak kepolisian. Tujuannya adalah untuk mencegah jatuhnya korban baru serta menindaklanjuti praktik penipuan yang makin marak.

Sebelumnya, berbagai kasus serupa juga pernah terjadi di Aceh. Salah satunya menimpa warga Banda Aceh yang tertipu Rp 140 juta karena tergiur iklan mobil di Facebook.

Dengan demikian, masyarakat diharapkan semakin bijak dalam menyaring informasi dan tidak tergesa-gesa mengambil keputusan, terlebih jika menyangkut urusan keuangan.

Editor: Akil

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News