Pelaku Penembakan Dantim BAIS di Pidie Berhasil Ditangkap

Share

Nukilan.id – Pelaku penembakan terhadap Komandan Tim (Dantim) Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI, Kapten Inf Abdul Majid berhasil ditangkap oleh Unit Opsnal Sat Intelkam dan Unit Opsnal Sat Reskrim Polres Pidie.

Berdasarkan informasi yang diterima Nukilan.id bahwa, terduga pelaku penembakan itu berhasil ditangkap Polisi di wilayah hukum Polres Pidie Jaya.

Penangkapan terhadap pelaku penembakan tersebut dilakukan pada Minggu (31/10/2021) bertempat di Kecamatan Bandar Baru dan Kecamatan Trienggadeng, Kabupaten Pidie Jaya.

Dalam operasi itu, Polisi berhasil menangkap 2 orang terduga pelaku penembakan Dantim BAIS Pidie dengan inisial M (38) warga Pidie Jaya dan F (40) warga Pidie.

Saat dikonfirmasi Nukilan.id, Kepolisian Daerah (Polda) Aceh, membenarkan kalau pihaknya telah berhasil menangkap pelaku penembak terhadap Dantim BAIS TNI wilayah Pidie Kapten Inf Abdul Majid.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, mengatakan, benar kalau pelaku penembak terhadap anggota TNI tersebut telah ditangkap, namun dirinya tidak menjelaskan bagaimana kronologisnya.

“Benar, nanti kita keluarkan rilis,” ujar Winardy kepada Nukilan.id, Minggu (31/10/2021). []

spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News