Nukilan.id – Fabio Quartararo berhasil merebut pole position MotoGP Mandalika di Sirkuit Mandalika yang akan berlangsung pada Minggu 20 Maret 2022.
Quartararo mengukir catatan waktu 1 menit 31,067 detik di kualifikasi kedua pada Sabtu (19/3/2022) sore WIB. Sedangkan pembalap Ducati, Francesco Bagnaia harus puas hanya menempati posisi keenam.
Quartararo mampu mencatatkan waktu tercepat untuk berada di barisan depan sejak awal kualifikasi kedua. El Diablo mengukir catatan waktu 1 menit 31,227 detik
Quartararo diikuti oleh Bagnaia dan Jorge Martin yang menempati posisi tiga besar. Ketiganya diikuti Aleix Espargaro dan Fabio Di Giannantonio di lima besar.
Namun posisi itu mengalami perubahan mendekati akhir kualifikasi MotoGP. Martin berhasil menggeser Bagnaia untuk merebut tempat kedua di belakang Quartararo.
Posisi Quartararo tidak mampu digeser oleh para pembalap lain hingga berakhirnya kualifikasi kedua. Pembalap asal Prancis itu diikuti Martin dan Johann Zarco di posisi ketiga.
Brad Binder dan Enea Bastianini menutup posisi lima besar. Sedangkan Bagnaia hanya bisa menempati posisi keenam.
Empat posisi lainnya di posisi 10 besar ditempati oleh Miguel Oliveira, Alex Rins, Jack Miller, dan Aleix Espargaro.
Sebelumnya saat kualifikasi pertama pembalap Honda, Marc Marquez dua kali terjatuh dan gagal tembus ke kualifikasi kedua.
Hasil Kualifikasi MotoGP Mandalika 2022
- Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
- Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)
- Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
- Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
- Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)
- Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)
- Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
- Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
- Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
- Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)
- Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*
- Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
- Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
- Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*
- Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
- Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
- Andrea Dovizioso ITA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
- Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
- Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
- Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP)
- Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)*
- Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*
- Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*
- Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
Sumber: CNNIndonesia