Gubernur Aceh dan Kalbar Cerita Kesan Selama Retret di Akmil

Share

NUKILAN.id | Jakarta – Sejumlah kepala daerah berbagi pengalaman usai mengikuti retret kepala daerah di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah. Dalam kesempatan buka puasa bersama Ketua Umum Partai Hanura, Oesman Sapta Odang (OSO), di Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (1/3/2025), Gubernur Aceh Muzakir Manaf dan Gubernur Kalimantan Barat Ria Norsan mengungkapkan kesan mereka terhadap program yang berlangsung selama delapan hari tersebut.

Gubernur Aceh yang akrab disapa Mualem menilai retret tersebut penting dalam mempererat hubungan antarkepala daerah serta memperkuat persatuan di tingkat nasional.

“Ya, pada prinsipnya bagus. Dan kita dituntut untuk persatuan dan kesatuan dan menjaga status NKRI. Saya rasa untuk saling menang, saling berpaham, saling kenal satu sama lain untuk membangun daerahnya masing-masing, dan saling komunikasi,” ujar Muzakir Manaf seusai buka puasa bersama di kediaman OSO.

Lebih lanjut, Mualem berharap pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dapat mendukung penuh kebijakan di daerah serta memperkuat sinergi antara pusat dan daerah.

“Mudah-mudahan sesuai dengan visi-misi kami, daerah masing-masing tetap kami laksanakan, dan juga kita tahu bahwa kami adalah perpanjangan tangan pemerintah,” tambahnya.

Sementara itu, Gubernur Kalimantan Barat Ria Norsan menekankan bahwa kedisiplinan menjadi nilai utama dalam agenda retret tersebut. Selain itu, program ini juga mengajak kepala daerah untuk lebih memahami permasalahan yang dihadapi bangsa dan negara.

“Kemudian, bagaimana kita memahami permasalahan daerah, bangsa, dan negara ini. Sehingga kita nanti, ya, komitmen untuk bisa membangun bangsa dan negara ke depan lebih baik daripada yang sekarang ini,” ujar Norsan.

Ia juga mengungkapkan pesan dari Presiden Prabowo yang meminta seluruh kepala daerah untuk membangun Indonesia dari tingkat paling bawah, mulai dari desa hingga ke tingkat provinsi.

“Ya, pesan Bapak Presiden, ya, kepada kami itu, ya, seluruh kepala daerah, ya, se-Indonesia, nah, kita akan membangun Indonesia ini dimulai dari desa, kemudian setingkat yang langsung kecamatan, kabupaten, dan provinsi. Nah, itu, jadi kita membangun dari bawah. Nah, sehingga nanti bangsa dan negara kita akan makmur dari bawah sampai ke tingkat atas,” katanya.

Retret kepala daerah ini menjadi salah satu langkah strategis pemerintah untuk menyelaraskan visi pembangunan nasional dengan kebutuhan daerah, sekaligus memperkuat koordinasi antarkepala daerah dalam menghadapi berbagai tantangan pembangunan.

Editor: Akil

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News