Friday, April 19, 2024

Dikunjungi Ratusan Orang, Stan Kejari Sabang Kenalkan Sejumlah Inovasi di Adhyaksa Expo 2022

Nukilan.id – Kejaksaan Negeri (Kejari) Sabang ikut memeriahkan Adhyaksa Expo 2022 dengan mendirikan stan pameran di Balee Meuseuraya Aceh (BMA), Kamis 8 Desember 2022.

Pantau nukilan di lokasi, terlihat ratusan pengunjung berbondong-bondong mengunjungi stan Kejari Sabang.

Kepala Seksi (Kasi) Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Sabang, F. Wisdom Sumbayak mengatakan, tujuan stan ini untuk memperkenalkan inovasi-inovasi Kejari Sabang dalam mendukung pelayanan kepada masyarakat.

“Inovasi-inovasi yang kita sampaikan di kesempatan Adhyaksa Expo 2022 ini sebagai upaya untuk menyampaikan sosialisasi kepada masyarakat,” kata Wisdom saat diwawancarai Nukilan di lokasi Adhyaksa Expo, Jum’at (8/12/2022).

Wisdom menyebutkan, beberapa inovasi-inovasi dari Kejari Sabang yang disosialisasikan di Adhyaksa Expo yaitu aplikasi “SIABANGBIRU” dan aplikasi “BERKAH”.

“Aplikasi SIABANGBIRU ini untuk mempermudah pengambilan barang bukti melalui barcode. Sedangkan aplikasi BERKAH untuk menyimpan berkas secara online atau digitalisasi,” jelasnya.

Selain itu, kata Widsom, Kejari Sabang juga melayani pengaduan masyarakat secara online, mulai dari pos jaga hingga dana desa menggunakan barcode.

Disisi lain, pada kegiatan Adhyaksa Expo 2020, Kejari Sabang juga mempromosikan berbagai produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dari Kota Sabang dengan sejalannya program Pemerintah Kota (Pemko) Sabang yang sedang giat menggalakkan pariwisata dan UMKM.

“Jadi dengan ruang yang cukup, kita berupaya untuk benar benar memanfaatkan untuk menyampaikan inovasi kita dan juga produk-produk UMKM yang bisa diangkat di Kota Sabang,” ujar Widsom.

Untuk diketahui, semua informasi terkait pelayanan yang diberikan Kejari Sabang bisa diakses melalui website kejari-sabang.go.id dan instagram Kejaksaan Negeri Sabang. [Reji]

spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img