Nukilan.id – Desa Blang Kolak 1 Kecamatan Bebesen, Aceh Tengah, akan mewakili Provinsi Aceh ke Tingkat nasional sebagai Gampong yang memeiliki keterbukaan informasi yang baik.
Ketua Komisi Informasi Aceh (KIA), Arman Fauzi ketika dihubungi di Banda Aceh, Rabu (30/6/2021) mengatakan, nama Desa Lang Kolak 1 terpilih mewakili Aceh berdasarkan hasil hasil verifikasi bersama antara Dinas Komunikasi Informatikan dan Persandian (Diskominsa) Aceh, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Aceh, dan Komisi Informasi Aceh (KIA).
“Ini hasil evaluasi bersama,” kata Ketua KIA Arman Fauzi.
Dijelaskan Arman, tim penilai melakukan evaluasi pada dua Gampong yang ada di Aceh, yakni Gampong Meunasah Tuha, Kecamatan Peusangan, Bireuen dan Desa Blang Kolak 1, Kecamatan Bebesen Aceh Tengah.
Penilaian yang dilakukan pada dua hal, yaitu pertama dari sisi komitmen desa tentang Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Gampong, dan Kedua dari aspek Sumber Daya Manusia (SDM) yang terlatih.
“Dan kami dan tim menilai Blang Kolak 1 memenuhi syarat untuk menjadi Gampang yang mewakili Aceh untuk tinkgkat national, dan berkas-berkas untuk itu Sudan dikirimkan ke kementerian Desa,” kata Arman.
Arman berharap, keberhasilan Bang Kolak 1 ini kiranya dapat memacu keterbukaan informasi publik di tingkat Gampong lainnya di seluruh Aceh, dan Blanc Kodak 1 menjadi Desa pertama di Aceh dengan Keterbukaan Informasi Publik.
“Kita dorong Blang Kodak 1 dapat meraih sepuluh besar di Tingkat Nasional, mohíno doa dari seluruh rakyat Aceh,” ujar Arman Fauzi.[]