Nukilan.id – Kebakaran menimpa sebuah rumah di Desa Biak Muli, Kecamatan Bambel Kabupaten Aceh Tenggara, Sabtu (29/5/2021) pukul 17.20 WIB. Peristiwa kebakaran tersebut diduga akibat korsleting listrik.
Hal itu berdasarkan laporan petugas Poldaops-PB Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Tenggara, Risky kepada Nukilan.id pada Sabtu.
“Telah terjadi kebakaran rumah sekitar pukul 16:30 WIB di Desa Biak Muli diduga karena korsleting listrik, pada pukul 17:20, ” kata Risky melalui pesan WhatsApp.
Risky menyampaikan bahwa, api dapat dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran dan dibantu oleh masyarakat setempat.
Ia juga menyampaikan, BPBD Kabupaten Aceh Tenggara dalam kejadian tersebut mengerahkan lima unit armada damkar ke lokasi kebakaran dan melakukan penanganan cepat.
“Setelah tim berada di lokasi langsung melakukan pemadaman dan api berhasil dipadamkan,” ujar Risky.
Selain itu, Risky mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran tersebut. Namun, rumah tersebut habis dilalap sijago merah.
Sementara itu, pemilik rumah Saudah berserta keluarga selamat dalam kejadian kebakaran itu dan mereka mengungsi kerumah saudaranya.
“Rumah dalam kondisi rusak berat, Api membakar seluruh rumah. Sementara korban yang bernama saudah selamat dari bencana kebakaran tersebut dan Keluarga sementara mengungsi ke rumah saudara,” pungkasnya.[Iwan]