Nukilan.id – Dikalangan industri musik Aceh, nama Ahmad Syakir Daniel atau akrab disapa Syakir sudah tidak asing lagi. Dialah penyanyi kelahiran Tanjung Selamat, Duson Popeh, Kecamatan Darussalam, Aceh Besar 13 Januari 1992 silam.
“Alhamdulillah, awal Januari 2021 saya ada rilis singel terbaru,” kata Syakir ketika dihubungi Nukilan.id, Senin (8/2/2021) di Banda Aceh.
Syakir baru saja merilis lagu terbarunya berbahasa melayu “bukan takdir tuk bersama” ciptaan sendiri, pada 6 Februari 2021 lewat akun Youtube SKR Official.
“Ini lagu berbahasa Indonesia pertama,” ujar Syakir Daniel.
Dari pantauan di youtube, lagu “bukan takdir tuk bersama” sejak ditayang 2 hari lalu sudah dilihat 2000 kali lebih.
Penyanyi Slow Rock Aceh terkenal Ramlah Yahya juga ikut memberi surprise dalam komentarnya di akun lagu “bukan takdir Tuk Bersama”.
“Alhamdulilah akhirnya lahir masterpeace Syakier Daniel..selamat good job..pertahankan, Insya Allah kan meuhasee dan lahee karya2 yg lebeh get lom keu masa yg ukeu..bravo..đź‘Ť” Tulis Ramlan Yahya.
Komentar Ramlan Yahya adalah salah satu yang memuji lagu Syakir Daniel, sederet komentar pun berdatangan dari negara tetangga Malaysia.
“Mudah-mudahan lagu perdana berbahasa Indonesia ini bisa diterima masyarakat luas,” ujar Syakir.
Tentu, Lagu berbahasa melayu Syakir bukan satu-satunya lagu yang menyebar luas di dunia maya, sebelumnya lagu-lagu berbahasa Aceh yang dilantunkannya juga boming di Youtube. Beberapa lagu Ciptaan Syakir antara lain Tatuka Jaloe Laen, Saleum Bak Cicem, Saboh Harapan, Hikayat Gaseh, Poma Keu Aneuk, Wasiet Ayah dan sederet lainnya.
Syakir Daniel berasal dari Aceh Rayeuk. Kegiatan sehari-harinya bekerja sebagai tenaga security di Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Aceh.
Dalam kariernya, Syakir Daniel bekerja sendiri. Dia seorang Soloist Singer, dari menciptakan lagu dan menyanyikannya, mengkonsep dan membuat video klip. Itu dilakukan dengan kreatifitasnya sendiri dan penuh semangat
“Awalnya ragu, tapi karena ada dorongan dan semangat dari keluarga dan kawan-kawan saya memulai dengan bismillah. Saya sangat menikmati dengan apa yang saya tekuni sekarang.
“Saya lakukan sendiri, membiayai ini semua dengan biaya saya sendiri, dibantu keluarga dan kawan-kawan dekat saya juga. Terima kasih kepada yang sudah memberi dorongan kepada saya,” ujar Syakir Daniel.
Link Youtube Bukan Takdir Tuk Bersama [ Official Music Video ]
Laporan: Akhi Wanda