Pasangan Calon Independen Zainal-Mulia Resmi Daftar ke KIP Banda Aceh

Share

NUKILAN.id | Banda Aceh — Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh dari jalur independen, Zainal Arifin dan Mulia Rahman, resmi mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Banda Aceh pada Selasa pagi, 27 Agustus 2024.

Pantauan Nukilan.id di lokasi, Zainal Arifin dan Mulia Rahman tiba di Kantor KIP Kota Banda Aceh mengenakan baju adat Aceh berwarna salem dengan diiringi ratusan simpatisan yang mengenakan baju putih. Suasana pendaftaran tampak meriah dengan lantunan salawat dan tabuhan gendang yang mengiringi kehadiran pasangan calon independen ini.

Ketua KIP Kota Banda Aceh, Yusri Razali, menyampaikan bahwa berkas pendaftaran yang diajukan oleh Zainal-Mulia telah dinyatakan lengkap.

“Ada 10 dokumen yang kami terima dan semuanya lengkap. Indikatornya adalah kelengkapan dokumen,” kata Yusri kepada awak media, Selasa (27/8/2024).

Yusri menambahkan, setelah menerima dokumen pendaftaran, pihaknya akan melakukan penelitian administrasi lebih lanjut.

“Setelah penelitian administrasi dinyatakan lengkap, KIP Banda Aceh akan memberikan surat keterangan untuk pemeriksaan tes kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah Dokter Zainoel Abidin (RSUDZA),” jelasnya.

Tes kesehatan ini akan menentukan apakah pasangan calon tersebut dinyatakan sehat atau tidak, yang merupakan syarat wajib bagi setiap calon. Selain itu, pada tanggal 4 September 2024 mendatang, pasangan calon Zainal-Mulia juga dijadwalkan mengikuti uji kemampuan membaca Alquran yang akan diadakan di Mesjid Oman, Lampriet. (XRQ)

Reporter: Akil Rahmatillah

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News