Festival Rakyat Sapik 2024: Memeriahkan Suasana Lebaran di Kluet Timur

Share

NUKILAN.id | Tapaktuan – Pemuda dan pemudi dari Gampong Sapik kembali menggelar Festival Rakyat Sapik, sebuah event tahunan yang telah menjadi tradisi sejak tahun 2007. Festival ini diselenggarakan dalam rangka menyemarakkan suasana Lebaran Hari Raya Idulfitri dan telah menjadi sorotan utama warga di Kecamatan Kluet Timur.

Ketua Panitia, Aman Sihat Riski, menyatakan bahwa Festival Rakyat Sapik kali ini akan menyajikan serangkaian perlombaan rakyat yang memikat hati, seperti ambil koin dalam tepung, makan kerupuk, tembak jitu, balap karung, tarik tambang, dan turnamen sepak bola antar generasi Gampong Sapik.

“Kami berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman yang tak terlupakan bagi setiap peserta dan penonton,” ujarnya kepada Nukilan.id, Jumat (12/4/2024) seusai acara pembukaan.

Tidak hanya itu, festival yang berlangsung selama 3 hari ini akan ditutup pada malam Minggu, 14 April 2024, dengan rangkaian acara meriah yang menghibur. Penampilan dari sanggar seni remaja Gampong Sapik, drama panggung, hiburan rakyat, dan atraksi menarik lainnya akan menjadi sorotan malam penutupan.

“Kami mengundang seluruh masyarakat untuk bergabung dalam Festival Rakyat Sapik 2024 dan merasakan kegembiraan serta kebersamaan yang kami tawarkan,” tambah Aman.

Festival Rakyat Sapik tidak hanya menjadi ajang untuk berkompetisi, tetapi juga menjadi wadah untuk mempererat tali persaudaraan dan memupuk semangat gotong royong di antara masyarakat Gampong Sapik.

Diharapkan, kegiatan ini akan terus menjadi bagian integral dari budaya dan tradisi lokal yang dilestarikan dan dirayakan setiap tahunnya.

Reporter: Akil Rahmatillah

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News