Nukilan.id – Atlet-atlet pelajar Kota Banda Aceh saat ini terus berjuang untuk mendulang medali demi medali di perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Aceh XVI yang berlangsung di Meulaboh, Aceh Barat, Kamis (23/6/2022).
Kontingen Banda Aceh sementara menempati peringkat ketiga perolehan medali POPDA XVI 2022.
Plt Kadispora Banda Aceh, Reza Kamilin mengatakan total sementara raihan medali secara keseluruhan kontingen Banda Aceh menjadi yang terbanyak di ajang POPDA dengan 32 medali. Rinciannya 7 emas, 14 perak dan 11 perunggu.
“Jika dilihat dari total raihan medali, kita sebenarnya terbanyak, yakni 32 medali. Namun meski mengumpulkan medali terbanyak secara klasemen kita masih di posisi tiga,” kata Reza Kamilin dalam keterangnnya kepada media.
Saat ini, kata dia, cabor panahan menjadi penyumbang medali emas terbanyak Banda Aceh dengan jumlah tiga medali emas. Atletik dua medali emas, serta Taekwondo dan Karate masing-masing menyumbang satu medali emas.
Reza Kamilin berharap, semua atlet yang bertanding bisa fokus dan mendapatkan hasil terbaik. Dirinya juga berharap doa seluruh warga Banda Aceh untuk kontingen yang saat ini sedang berjuang di Meulaboh.
Berdasarkan hasil laporan Koodinator POPDA Aceh XVI 2022 Meulaboh, Teuku Armansyah, klasemen sementara dari berbagai cabang olahraga (Cabor), tuan rumah Aceh Barat berada di posisi kedua dengan meraih 8 medali emas. Sementara di posisi puncak, masih menjadi milik Aceh Besar dengan koleksi 11 medali emas. []