Nukilan.id – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh Farid Nyak Umar, ST mendorong pemerintah Kota Banda Aceh untuk melahirkan program-program yang bisa mensuport dan mendukung para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), pemilik jasa Warung kopi, rumah makan, dan usaha lainnya.
“Seperti memberi stimulus kepada pelaku UMKM, agar beban mereka menjadi ringan,” kata Nyak Umar kepada Nukilan.id di Banda Aceh, Senin (6/9/2021).
Kata Farid, momentum pembahasan anggaran perubahan bisa menjadi ajang untuk membicarakan program-pogram yang bisa mensuport bangkitnya ekonomi para pelaku UMKM di Banda Aceh.
“Program bisa melalui Dinas Koperasi UMKM, Perindustrian dan perdagangan. Mereka harus bisa melahirkan pogram-pogram penunjang ekonomi pedagang dan pelaku usaha lainnya,” jelas Farid.
Farid menyampaikan dimasa pandemi covid-19 ini, pemerintah Kota Banda Aceh jangan hanya meminta masyarakat menutup dagangan atau usaha yang geluti, tapi pemerintah harus punya solusi untuk mensuportnya.
“Hari ini masyarakat bukan lagi menjerit, malahan sudah berteriak karena pendapatan ekonomi mereka menurun akibat pandemi ini,” ujarnya. []
Reporter: Irfan