Tgk. Sumardy Ucapkan Selamat atas Terpilihnya Kembali Abuna Ja’far sebagai Ketua TASTAFI Aceh Selatan

Share

NUKILAN.id | Tapaktuan – Plt. Direktur Pondok Pesantren Darul Aitami Aceh Selatan, Teungku Sumardy Tarmisal, mengucapkan selamat dan sukses kepada Abuna Tgk. H. Mohd Ja’far Amja, S.Hi atas terpilihnya kembali sebagai Ketua Pengurus Wilayah Majelis Pengajian dan Zikir Tasauf, Tauhid, dan Fiqih (TASTAFI) Kabupaten Aceh Selatan untuk periode 2025–2030.

Ucapan itu disampaikan Teungku Sumardy di sela-sela kegiatan di Darul Aitami, Minggu (27/4/2025), sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan keteladanan Abuna Ja’far dalam membimbing umat Aceh Selatan.

“Atas nama keluarga besar Darul Aitami, kami mengucapkan selamat kepada Abuna Tgk. H. Mohd Ja’far Amja, S.Hi yang kembali dipercaya memimpin TASTAFI Aceh Selatan. Ini adalah bukti nyata akan keteladanan, ilmu, dan khidmat beliau dalam membimbing umat. Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala senantiasa memberikan keberkahan, kekuatan, dan kemudahan dalam mengemban amanah mulia ini,” ujar Teungku Sumardy.

Menurut Sumardy, kepercayaan yang kembali diberikan kepada Abuna Ja’far menunjukkan betapa besar harapan masyarakat Aceh Selatan terhadap sosok ulama yang dikenal rendah hati dan visioner tersebut.

Ia pun optimistis, di bawah kepemimpinan Abuna Ja’far, TASTAFI Aceh Selatan akan semakin berkembang, terutama dalam membentuk masyarakat yang religius, berilmu, dan berakhlakul karimah.

” Kami mendukung penuh sinergi dakwah TASTAFI, khususnya dalam integrasi program Gampong Magrib Mengaji. Semoga ini menjadi ikhtiar bersama dalam merawat jagad, menyatukan umat, dan memajukan Aceh Selatan,” imbuhnya.

Sebagaimana diketahui, Musyawarah Wilayah II TASTAFI Aceh Selatan berlangsung di Dayah Sirajul Ibad, Kecamatan Meukek, dengan mengangkat tema besar “Merawat Jagad, Menyatukan Umat: Integrasi TASTAFI dan Gerakan Gampong Magrib Mengaji Menuju Aceh Selatan Maju dan Produktif.”

Musyawarah ini menjadi momentum penting untuk memperkuat peran TASTAFI sebagai wadah pengajian dan zikir yang berkontribusi aktif dalam membangun karakter keislaman di tengah masyarakat.

Editor: AKil

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News