Pemkab Aceh Barat Buka 94 Posisi untuk Penerimaan CPNS 2024

Share

Nukilan.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 untuk 94 posisi dari dua formasi yang dibutuhkan.

Dalam penerimaan CPNS tahun ini membuka 94 alokasi jabatan dari dua formasi, yaitu formasi tenaga teknis sebanyak 64 orang dan tenaga Kesehatan 30 orang serta alokasi kebutuhan khusus untuk penyandang disabilitas.

Hal tersebut disampaikan dalam pengumuman Sekretariat Daerah Pemkab Aceh Barat Nomor: 800.1.2.2/571/2024 tentang penerimaan CPNS di lingkup Pemkab Aceh Barat tahun anggaran 2024.

Dikuitp Nukilan dari pengumuman tersebut, jadwal pendaftaran dibuka sejak 20 Agustus hingga 6 September 2024. Kemudian seleksi administrasi pada 20 Agustus hingga 13 September 2024 dan pengumuman hasil seleksi administrasi pada 14 hingga 17 September 2024. Terakhir tahapan pengusulan penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP) CPNS pada 22 Februari hingga 23 Maret 2025.

Pendaftaran CPNS ini dibuka untuk umum mulai dari tingkat pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) atau Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) hingga perguruan tinggi atau Sarjana (S1).

Terdapat sebanyak 17 persyaratan yang harus dipenuhi oleh pelamar, di antaranya berusia paling rendah 18 tahun dan paling tinggi 35 tahun pada saat menyelesaikan pendaftaran.

Sementara untuk penyandang disabilitas diharuskan untuk memenuhi persyaratan tambahan, yaitu melampirkan surat keterangan dari dokter rumah sakit pemerintah/puskesmas yang menerangkan jenis dan derajat kedisabilitasannya dan menyampaikan video singkat yang menunjukkan kegiatan sehari-hari pelamar dalam menjalankan aktivitas sesuai dengan jabatan yang akan dilamar. []

Reporter: Sammy

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News