Pemkab Aceh Besar Siap Kucurkan Dana Desa 2024

Share

Nukilan.id – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto SSTP MM, melalui Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong (DPMG) Aceh Besar, Carbaini, SAg, mengumumkan pihaknya telah siap mengucurkan dana desa untuk tahun anggaran 2024. 

Carbaini menjelaskan, DPMG Aceh Besar sedang melakukan persiapan intensif untuk memastikan ketersediaan segala persyaratan yang diperlukan agar dana desa dapat segera disalurkan ke gampong-gampong di Aceh Besar sesuai dengan aturan teknis yang berlaku.

“Pak Pj meminta DPMG untuk terus mendampingi Pemerintah Gampong agar tidak ada kendala, baik secara aturan maupun teknis, sehingga penyaluran dana desa dapat berjalan lancar,” kata Carbaini, Jum’at (5/1/2024)

Carbaini juga menyampaikan bahwa sesuai arahan Pj Bupati, pihaknya telah berkoordinasi dengan KPPN Banda Aceh. Koordinasi tersebut melibatkan Iman Haidir sebagai kepala KPPN Banda Aceh dan Arief Bagus Cahyanto selaku Kasi Bank. Tujuannya adalah untuk memastikan kucuran Dana Desa 2024 sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Kami telah meminta masukan terkait teknis penyaluran Dana Desa Tahun Anggaran 2024 sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan nomor 145 dan 146 Tahun 2023 yang hingga saat ini belum disosialisasikan. Kami berharap mendapatkan petunjuk agar penyaluran tidak mengalami hambatan,” ungkap Carbaini.

Carbaini mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada KPPN Banda Aceh yang telah membantu Pemerintah Kabupaten Aceh Besar dalam penyaluran Dana Desa Tahun Anggaran 2023 hingga mencapai 100% ke Rencana Kerja Gampong (RKG). Ia berharap kerja sama tersebut semakin solid di tahun 2024 dan tahun-tahun mendatang.

“Dalam aspek teknis, banyak yang berubah, termasuk tahapan penyalurannya. Untuk tahun 2024, hanya terdapat 2 tahapan, berbeda dengan tahun sebelumnya yang melibatkan 3 tahapan. Penyaluran dana desa juga akan disesuaikan dengan peruntukannya yang telah diatur dalam PMK,” tambahnya.

Carbaini juga mengungkapkan bahwa Pemerintah Kabupaten Aceh Besar telah menerima Dokumen Anggaran Pendapatan Belanja Gampong (APBG) Tahun Anggaran 2024 dari 4 gampong, yaitu Teudayah, Releung Karieng, Lamsiteh Cot Kecamatan Kuta Malaka, dan Gampong Lhieb Kecamatan Seulimeum.

Read more

Local News