Pelatihan Dan Pendampingan Petani Kopi Arabika Secara Berkelanjutan

Share

Nukilan.id – Kelompok Tani Agro Multi adakan kegiatan pogram Pelatihan dan Pendampingan Petani Kopi Arabika Secara Berkelanjutan sekaligus bimbingan teknis (bimtek) secara langsung di lapangan.

Acara ini berlangsung di Kabupaten Bener Meriah, Kecamatan Timang Gajah, Desa sumber Jaya yang berlangsung selama dua hari dan di ikuti 22 orang peserta. Kata Ketua Kelompok Tani Rudi faisal kepada Nukilan.id di Banda Aceh, Minggu, (3/10/2021).

Rudi faisal menjelaskan, dengan adanya pelatihan untuk kelompok tani, agar seluruh petani di desa Sumber Jaya bisa menggunakan pupuk organik dengan cara sistem yang terjadwal dan terstruktur secara tersusun.

“Menggunakan cara pemangkasan yang baik, maka penghasilan Kopi melibihi pupuk non organik”. Sebut faisal

Salah satu pemateri di acara pelatihan kelompok tani, Ir. Masna Marpaung Mp menyampaikan harus lebih menggunakan pupuk organik dengan harapan kopi lebih bekualitas dan tahan lama.

Jika pupuk organik selalu di gunakan untuk tanaman kopi, tanah menjadi subur dan bagus. Kata Masna Marpaung

Turut di hadiri, oleh Babinsa Koramil 03.TG desa Sumber Jaya Sertu Wahyu, Ir. Masna Marpaung Mp sebagai pemateri.

Reporter : Hadiansyah

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News