Menang Pinalti, Italia Juara Euro 2020

Share

Nukilan.id – Timnas Italia mengalahkan Timnas Inggris di final Euro 2020 via adu penalti di pertandingan final Euro 2020 di Stadion Wembley, Senin (12/07/2021) dini hari WIB.

Di pertandingan final ini, Italia tak melakukan pergantian sama sekali dari tim yang terakhir kali berduel lawan Spanyol. Sementara itu Inggris melakukan satu pergantian pemain saja dari skuat yang sebelumnya bermain lawan Denmark.

Gol Timnas Inggris dicetak oleh Luke Shaw. Sementara gol Timnas Italia dihasilkan Leonardo Bonucci.

Duel berlangsung imbang di waktu normal dan extra time. Pemenang harus ditentukan via adu penalti.

Babak Pertama

Italia melakukan kickoff di pertandingan final Euro 2020 ini. Mereka pun berusaha menekan Inggris lebih dahulu. Tapi, malah Inggris yang akhirnya bisa mencetak gol lebih dahulu. Pada menit kedua, serangan balik The Three Lions dipungkasi oleh tendangan keras kaki kiri Luke Shaw di tiang jauh. Ia memanfaatkan umpan crossing matang Trippier dari sisi kanan.

Pada menit ke delapan, Italia mendapat kans mencetak gol melalui tendangan bebas sedikit di luar area kotak penalti Inggris. Namun bola eksekusi Insigne masih melambung di atas mistar gawang.

Inggris berada di atas angin. Perubahan taktik mereka membuahkan hasil. Pasukan Gareth Southgate kokoh dalam bertahan dan saat menyerang Italia, mereka menemukan sejumlah celah untuk dieksploitasi, khususnya di area sayap dan antara lini tengah dan belakang.

Pada menit ke-35, Italia mendapatkan peluang, hasil kerja keras Chiesa. Dari tengah lapangan ia melewati adangan Rice dan saat mendekati kotak penalti, ia melepas tendangan keras dengan kaki kirinya. Sayang, bola cuma melipir ke samping kiri gawang Pickford.

Setelah setengah jam, Inggris menurunkan tempo permainan. Ini membuat permainan Italia sedikit berkembang. Namun mereka tetap kesulitan membongkar pertahanan The Three Lions. Hal ini jelas membuat pasukan Gli Azzuri frustrasi.

Inggris sendiri beberapa kali melancarkan serangan balik. Justru serangan mereka yang terlihat berbahaya meski pada akhirnya masih bisa dinetralkan Chiellini cs.

Italia sempat mendapat peluang apik pada menit ke-46. Namun tendangan Immobile dari tengah kotak penalti memanfaatkan umpan silang dari Di Lorenzi dari sisi kanan masih membentur bek Inggris.

Pada akhirnya babak pertama berakhir tanpa ada gol tambahan. Italia 0-1 Inggris.

Babak Kedua

Italia berusaha tancap gas di babak kedua. Mereka tentu ingin segera menyamakan kedudukan. Namun Inggris tentu juga tak berdiam diri. Mereka juga berusaha mencetak gol lagi.

Dari sini terjadi kontroversi. Pada menit ke-48, Sterling mengejar umpan Shaw. Namun ia kemudian terlihat jatuh di area kotak penalti. Para pemain Inggris bersikukuh Sterling dilanggar Bonucci. Namun wasit Bjorn Kuipers tak melihat ada pelanggaran terjadi. Play on. Namun dari tayangan ulang, terlihat pergerakan Sterling memang diganggu oleh Bonucci.

Italia tak kunjung bisa mencetak gol penyeimbang. Akhirnya mereka pun mengganti taktiknya. Immobile dan Barella ditarik keluar, digantikan Cristante dan Berardi.

Pada menit ke-57, Italia mendapat peluang emas pertamanya di laga ini. Tusukan Chiesa dari kiri membantu Insigne bisa mendekati gawang Inggris. Ia pun melepas tendangan keras dari jarak dekat, namun masih bisa ditahan oleh Pickford.

Italia berada di atas angin. Mereka mengepung pertahanan Inggris. Peluang pun didapat pada menit ke-62 melalui tendangan keras Chiesa dari luar kotak penalti. Namun bola masih bisa ditepis Pickford.

Italia akhirnya berhasil mencetak gol penyeimbang pada menit ke-67. Bonucci menjebol gawang Inggris dengan tendangan kaki kirinya, memanfaatkan kemelut dari sepak pojok dari sisi kiri yang dieksekusi Insigne. 1-1.

Italia makin ngegas usai mencetak gol. Mereka terus berusaha menekan pertahanan Inggris. Hal ini direspon oleh Southgate dengan pergantian pemain. Saka masuk pada menit ke-70, menggantikan Trippier.

Tiga menit kemudian, Italia mengancam lagi. Berardi mengejar umpan lambung dari tengah. Pickford gagal menghalau bola namun tendangan Berardi untungnya masih melambung. Beberapa saat kemudian, Inggris melakukan pergantian pemain lagi; Henderson masuk, Rice keluar.

Italia kemudian mendapatkan pukulan berat. Sebab Chiesa cedera dan terpaksa digantikan Bernardeschi pada menit ke-85.

Sayangnya sampai akhir, tak ada gol tambahan tercipta. Italia 1-1 Inggris. Laga pun dilanjutkan ke babak extra time.

Extra Time

Italia langsung mengganti pemain di awal babak pertama extra time. Belotti masuk menggantikan Insigne. Mereka pun terus berusaha menggedor pertahanan Inggris.

Usaha merek masih belum membuahkan hasil. Verratti akhirnya ditarik keluar dan digantikan Manuel Locatelli. Inggris kemudian merespon dengan memasukkan Jack Grealish. Ia menggantikan Mason Mount.

Pada menit ke-103, Italia mendapat peluang apik. Emerson sukses melepas umpan crossing dari sisi kiri. Bola gagal diraih Bernardeschi, namun bisa dihalau Pickford. Untungnya bola rebound gagal disambar pemain Italia lainnya. Bola akhirnya keluar lapangan setelah terjadi kemelut.

Pada akhirnya, tak ada gol yang tercipta sampai babak pertama extra time berakhir.

Pada awal extra time babak kedua, Italia mendapat peluang melalui free kick jarak jauh Bernardeschi. Bola tendangan mengarah tepat ke tengah dan bisa dihalau Pickford. Bola sempat terlepas namun sebelum disambar pemain Italia, ia bisa mengamankan si kulit bundar.

Italia kemudian melakukan pergantian pemain lagi. Florenzi masuk menggantikan Emerson. Tak berselang lama, Jadon Sancho dan Marcus Rashford masuk menggantikan Walker dan Henderson.

Namun tak ada gol tercipta. Duel Italia vs Inggris ini pun harus dilanjutkan ke babak penalti.

Adu Penalti

Domenico Berardi jadi eksekutor pertama Italia. Ia bisa mengecoh Pickford. Gol. Eksekutor pertama Inggris adalah Harry Kane. Powerful kick. Gol. 1-1.

Andrea Belotti jadi penendang kedua Italia. Pickford membaca arah bola dengan baik. Gagal gol! Harry Kane jadi penendang kedua Inggris. Mudah saja. 1-2.

Leonardo Bonucci jadi eksekutor ketiga Italia. Masuk, meski nyaris ditepis Pickford. Marcus Rashford jadi eksekutor berikutnya bagi Inggris. Bola membentur tiang kanan! 2-2.

Federico Bernardeschi penendang keempat Italia. Gol. Jadon Sancho menjadi eksekutor Inggris berikutnya. Ditepis Donnarumma! 3-2!

Jorginho menjadi eksekutor kelima Timnas Italia. Ditepis Pickford! Bukayo Saka menjadi penendang kelima Timnas Inggris. Ditepis Donnarumma! It’s going Rome! Azzuri jadi juara Euro 2020!

Susunan Pemain:

Italia (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Giovanni Di Lorenzo, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, Emerson; Nicolo Barella, Jorginho, Marco Verratti; Federico Chiesa, Ciro Immobile, Lorenzo Insigne.

Cadangan: Domenico Berardi, Federico Bernardeschi, Alessandro Bastoni, Bryan Cristante, Alessandro Florenzi, Rafael Toloi, Alex Meret, Andrea Belotti, Manuel Locatelli, Francesco Acerbi, Matteo Pessina, Salvatore Sirigu.

Pelatih: Roberto Mancini

Inggris (3-4-2-1): Jordan Pickford; Kyle Walker, John Stones, Harry Maguire; Kieran Trippier, Kalvin Phillips, Declan Rice, Luke Shaw; Mason Mount, Raheem Sterling; Harry Kane.

Cadangan: Dominic Calvert-Lewin, Conor Coady, Reece James, Jack Grealish, Marcus Rashford, Sam Johnstone, Jordan Henderson, Jadon Sancho, Tyrone Mings, Aaron Ramsdale, Jude Bellingham, Bukayo Saka.

Pelatih: Gareth Southgate  [bola.net]

 

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News