Mahasiswa USK Raih Emas dengan Inovasi Biscatur di Ajang WIIPA Kroasia

Share

NUKILAN.id | Banda Aceh – Mahasiswa Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh kembali mengukir prestasi di kancah internasional. Tim mahasiswa USK berhasil meraih medali emas dalam ajang 48th Inovas International Invention Show and Competition yang digelar oleh World Invention Intellectual Property Association (WIIPA) di Zagreb, Kroasia. Inovasi biskuit cangkang telur mereka, yang diberi nama Biscatur, berhasil mencuri perhatian para juri internasional pada Sabtu, 19 Oktober 2024.

“Kami sangat bersyukur bisa membawa pulang emas dan mengharumkan nama USK, Aceh, dan tentunya Indonesia,” ujar Deffan Dericco, Chief Creative Officer Tim Biscatur, dalam keterangan yang diterima di Banda Aceh, Senin (21/10/2024).

Ajang Inovas 2024 ini merupakan salah satu kompetisi inovasi terbesar di dunia, dengan partisipasi dari 213 tim peneliti dari 25 negara. Biscatur, inovasi mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) USK, menjadi salah satu inovasi yang menonjol di antara ribuan peserta yang diajukan.

Selain meraih medali emas, tim Biscatur juga mendapatkan dua penghargaan khusus, yaitu dari Toronto International Society of Innovation and Advanced Skills, Kanada, dan National Institute of Research and Development for Optoelectronic, Rumania.

Inovasi untuk Kesehatan

Biscatur adalah inovasi berupa biskuit yang terbuat dari cangkang telur, yang dikembangkan sebagai solusi kesehatan untuk mencegah stunting dan osteoporosis.

“Inovasi ini sangat penting, terutama di negara berkembang, di mana masalah kesehatan terkait kekurangan kalsium seperti stunting masih menjadi perhatian,” jelas Deffan.

Tim yang terdiri dari mahasiswa FKG USK, yaitu Galuh Satwika Paramita, Deffan Dericco, Fakhriza Naufal, Diva Maulana, dan Muhammad Raiyan Fajri, harus melalui proses seleksi ketat sebelum bisa tampil di final. Dari total 4.000 abstrak yang dikirimkan oleh peserta dari berbagai negara, hanya beberapa yang berhasil lolos ke tahap final, termasuk tim Biscatur.

Selama acara final, yang berlangsung dari 16 hingga 20 Oktober 2024, mereka mempresentasikan inovasi Biscatur di depan dewan juri internasional dan membuka stan pameran yang memperlihatkan karya mereka kepada publik.

Dorongan Bagi Mahasiswa Lain

Prestasi ini disambut hangat oleh Dekan Fakultas Kedokteran Gigi USK, Cut Soraya, yang mengapresiasi kerja keras dan dedikasi tim Biscatur.

“Prestasi ini menjadi dorongan bagi seluruh mahasiswa USK, terutama di FKG, untuk terus berinovasi dan berkontribusi pada dunia internasional,” ujarnya.

Cut Soraya juga menegaskan bahwa inovasi-inovasi seperti ini sangat penting dalam menciptakan solusi nyata untuk masalah-masalah kesehatan yang dihadapi oleh masyarakat luas.

“Kami sangat bangga dan bersyukur atas pencapaian ini,” tambahnya.

Ajang Inovas 2024 tidak hanya berfokus pada satu sektor inovasi. Kompetisi ini terbagi ke dalam beberapa kategori, termasuk invensi dan inovasi dalam bidang sosial, kesehatan masyarakat, perlindungan lingkungan, energi, pendidikan, hingga industri seperti pangan, kosmetik, pertanian modern, robotika, dan elektronik.

Dengan capaian prestasi ini, inovasi Biscatur diharapkan dapat terus dikembangkan dan memberikan manfaat yang lebih luas, baik di Indonesia maupun di kancah internasional.

Editor: Akil

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News