Kemenag Aceh Timur Gelar Sosialisasi EMIS untuk Operator Dapodik SD di Aceh Timur

Share

NUKILAN.id | Idi Rayeuk Dalam upaya meningkatkan kualitas data guru Pendidikan Agama Islam (PAI) di wilayah Aceh Timur, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Timur menggelar sosialisasi Education Management Information System (EMIS) bagi para operator Data Pokok Pendidikan (Dapodik) Sekolah Dasar (SD).

Kegiatan yang bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Aceh Timur ini diikuti oleh 70 peserta, termasuk operator Dapodik dari beberapa Koordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan di kabupaten tersebut, seperti Simpang Ulim, Julok, Darul Aman, Idi Rayeuk, Ranto Peureulak, Peureulak, dan Rantau Selamat.

Dengan mengusung tema “Bersinergi Menuju Satu Pintu Data Guru PAI”, kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Timur, H. Salamina, S.Ag., M.A., yang menekankan pentingnya kolaborasi antara operator Dapodik dan guru PAI demi menjaga validitas data.

“Kolaborasi ini penting untuk memastikan validitas dan integritas data, yang pada akhirnya akan mendukung perencanaan dan pengambilan kebijakan yang lebih baik dalam bidang pendidikan agama,” ujarnya di hadapan para peserta sosialisasi, Jumat (25/10/2024).

Senada dengan hal tersebut, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Timur, Dr. H. Muhammad Ikhsan Ahyat, S.STP., M.A.P., menyatakan bahwa sinergi yang dibangun melalui kegiatan ini akan meningkatkan akurasi dan efektivitas data pendidikan agama Islam di sekolah-sekolah dasar.

“Sinergi dan akurasi data sangat diperlukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan agama Islam di sekolah-sekolah dasar,” tambahnya.

Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam, Faisal, S.Ag., dalam laporannya menyebutkan bahwa kegiatan ini selain memperkuat silaturahmi juga bertujuan untuk meningkatkan kompetensi para operator Dapodik dalam pengelolaan data guru PAI secara akurat dan efisien.

“Dengan adanya satu pintu data yang valid, kita dapat memberikan pelayanan yang lebih baik bagi guru dan siswa,” ungkapnya.

Sosialisasi ini dihadiri oleh Kasubbag Tata Usaha, perwakilan POKJAWAS PAI, operator/admin Dapodik Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, serta kepala-kepala Korwil Pendidikan di wilayah Aceh Timur. Acara ditutup dengan pembacaan komitmen bersama dari seluruh peserta untuk terus bersinergi dalam menjaga keakuratan dan integritas data pendidikan agama di kabupaten ini.

Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal dalam mempererat sinergi antar-pemangku kepentingan demi terwujudnya sistem data pendidikan agama Islam yang terintegrasi dan handal di Aceh Timur.

Editor: Akil Rahmatillah

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News