Jelang Pilkada 2024, Mahasiswa Aceh Selatan: Calon Bupati Aceh Selatan Harus Paham 3 Isu Ini!

Share

NUKILAN.id | Banda Aceh – Dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang semakin dekat, sejumlah nama mulai bermunculan untuk memeriahkan pemilihan kepala daerah. Tak terkecuali di Aceh Selatan.

Dari hasil monitoring Nukilan.id di kalangan masyarakat, ditemukan beberapa nama yang menjadi perbincangan hangat masyarakat negeri pala tersebut. Adapun nama-nama calon Bupati Aceh Selatan yang kian diperbincangkan seperti; Darmansyah, Hendri Yono, Haji Mirwan, Irwandi, Edi Saputra, Deni Irmansyah.

Hal ini menjadi sorotan dari mahasiswa yang berkomitmen untuk memperjuangkan kepentingan rakyat Aceh Selatan. Menurut mereka, calon Bupati Aceh Selatan ke depan harus bisa memprioritaskan peningkatan kualitas pendidikan, pelayanan kesehatan, dan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat setempat.

Dalam wawancara eksklusif dengan Nukilan.id pada Kamis (28//3/2024) malam, mahasiswa yang mewakili berbagai elemen masyarakat, menegaskan bahwa masalah-masalah krusial di daerah pelosok Aceh Selatan seperti kualitas pendidikan yang masih rendah, akses terbatas terhadap pelayanan kesehatan, dan tingkat pengangguran yang tinggi harus menjadi prioritas utama bagi calon bupati yang akan datang.

“Kami membutuhkan pemimpin yang memiliki visi jelas dalam meningkatkan mutu pendidikan di Aceh Selatan. Bukan hanya gunting-gunting pita, namun juga memperhatikan kualitas pembelajaran dan kesejahteraan guru,” ungkap salah satu dari empat aktivis tersebut.

Mereka juga menyoroti urgensi peningkatan akses terhadap pelayanan kesehatan yang berkualitas, terutama di daerah pedesaan yang masih terpinggirkan.

“Banyak gampong-gampong yang masih terisolir, mereka kesulitan untuk mendapatkan akses pelayanan kesehatan yang memadai. Calon bupati harus memiliki program yang konkret untuk meningkatkan aksesibilitas dan kualitas pelayanan kesehatan,” tambah salah seorang narasumber.

Tak hanya itu, penciptaan lapangan kerja juga menjadi fokus utama bagi para aktivis mahasiswa. Mereka menyoroti tingginya tingkat pengangguran di kalangan pemuda Aceh Selatan yang bisa menjadi pemicu berbagai masalah sosial ekonomi di daerah tersebut.

“Kami mengharapkan calon bupati yang mampu menciptakan kebijakan yang berpihak kepada kaum miskin dan menciptakan lapangan kerja yang berkelanjutan bagi rakyat Aceh Selatan,” tegas salah satu aktivis.

Dengan demikian, para aktivis mahasiswa tersebut memberikan pandangan yang tajam terhadap agenda yang seharusnya diutamakan oleh calon bupati Aceh Selatan. Pendidikan yang berkualitas, pelayanan kesehatan yang merata, dan penciptaan lapangan kerja yang memadai diharapkan menjadi poin utama dalam visi dan program calon pemimpin daerah tersebut.

Reporter: Akil Rahmatillah

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News