IPM Provinsi Aceh Naik 0,88 Persen pada 2024

Share

NUKILAN.id | Banda Aceh — Pembangunan manusia di Provinsi Aceh terus mencatatkan kemajuan. Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Aceh merilis data terbaru yang menunjukkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) pada 2024 mencapai 75,36, meningkat dari 73,29 pada 2020. Selama periode 2020–2024, rata-rata pertumbuhan IPM Aceh mencapai 0,70 persen per tahun.

Kepala BPS Aceh, Ahmadriswan Nasution, menjelaskan bahwa peningkatan IPM tahun 2024 didorong oleh peningkatan di seluruh dimensi penyusunnya, khususnya pada dimensi standar hidup layak. Salah satu indikator yang mencatat percepatan pertumbuhan adalah pengeluaran riil per kapita per tahun (disesuaikan), yang tumbuh sebesar 4,62 persen.

“Ini menjadi sinyal bagi teman-teman di kabupaten/kota untuk memperkuat kolaborasi dalam mengawal pencapaian pembangunan di daerah. Mengawali tahun 2025, kami merilis beberapa indikator secara resmi,” ujar Ahmadriswan dalam konferensi pers di Kantor BPS Aceh, Kamis (2/1).

Dimensi kesehatan, yang diukur melalui Umur Harapan Hidup (UHH), juga menunjukkan pertumbuhan 0,19 persen, sama seperti tahun sebelumnya. Harapan Lama Sekolah (HLS) mencatat kenaikan 0,07 persen.

Selain itu, Rata-rata Lama Sekolah (RLS) penduduk usia 25 tahun ke atas meningkat 0,09 tahun, dari 9,55 tahun pada 2023 menjadi 9,64 tahun pada 2024. Dimensi standar hidup layak turut memperlihatkan peningkatan yang signifikan, dengan rata-rata pengeluaran riil per kapita per tahun naik sebesar Rp477 ribu atau 4,62 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Capaian ini menjadi bukti bahwa pembangunan manusia di Aceh terus berada pada jalur yang positif, meski tantangan tetap ada di depan mata.

Editor: Akil

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News