Friday, April 19, 2024

IKMAT Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Aceh Tamiang

Nukilan.id – Ikatan Masyarakat Tamiang (IKMAT) menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk para korban banjir di Kabupaten Aceh Tamiang.

Bantuan yang disalurkan terdiri dari bantuan sembako sebanyak 124 paket dan bantuan pakaian layak huni sebanyak 12 kotak. 1 paket bantuan sembako terdiri beras 5 Kg, minyak goreng 1 kg, gula 1 Kg, dan 14 bungkus mie instan.

“Bantuan sembako dan pakaian dari IKMAT disalurkan untuk empat Kampung dalam wilayah Kabupaten Aceh Tamiang yakni Kampung Sukajadi, Cinta Raja, Bukit Rata dan Kampung Sekumur Kecamatan Sekerak,” ujar Ketua IKMAT, Arslan Darma kepada Nukilan, Sabtu (19/11/2022).

“Alhamdulillah semua bantuan sudah kita salurkan kepada korban banjir Aceh Tamiang yang terjadi pekan lalu. Kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dan memberikan bantuan kemanusiaan ini. Semoga Allah SWT membalas berlipat ganda atas solidaritas sosial ini,” tambah Arslan Darma.

Sementara itu, Datok Penghulu Kampung Sekumur terpilih, Sofian mengucapkan terima kasih kepada Ketua dan pengurus IKMAT yang telah menyalurkan bantuan ke sejumlah Kampung dalam Kabupaten Aceh Tamiang.

“IKMAT hadir di saat masyarakat sedang tertimpa musibah dan ini yang kami harapkan. Mudah-mudahan kebaikannya mendapat ridha dari Allah SWT,” ucapnya. []

spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img