NUKILAN.id | Tapaktuan – Suasana Lebaran Idulfitri di Kecamatan Kluet Timur, Aceh Selatan kembali diramaikan dengan gelaran Festival Rakyat Sapik 2025, sebuah tradisi tahunan yang telah menjadi ikon Gampong Sapik sejak pertama kali dihelat pada tahun 2007.
Festival yang digagas oleh pemuda dan pemudi setempat ini menjadi daya tarik utama warga setiap kali Hari Raya tiba. Tahun ini, festival kembali hadir dengan berbagai perlombaan rakyat yang tak hanya menghibur, tetapi juga memupuk rasa kebersamaan antarwarga.
Ketua Panitia, Zikri Marpandi, mengatakan bahwa Festival Rakyat Sapik 2025 mengusung semangat kebersamaan dan kegembiraan melalui serangkaian lomba tradisional yang menarik minat warga lintas generasi.
“Kami berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman yang tak terlupakan bagi setiap peserta dan penonton,” katanya kepada Nukilan.id, Rabu (2/4/2025) seusai acara pembukaan.
Beberapa perlombaan yang digelar di antaranya adalah ambil koin dalam tepung, makan kerupuk, tembak jitu, balap karung, tarik tambang, serta turnamen sepak bola antar generasi dan turnamen voli. Tak ketinggalan, lomba masak ketupat turut memeriahkan festival tahun ini.
Lebih lanjut, Zikri mengajak seluruh masyarakat untuk turut hadir dan menyemarakkan momentum Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah melalui partisipasi dalam kegiatan ini.
“Kami mengundang seluruh masyarakat untuk bergabung dalam Festival Rakyat Sapik 2024 dan merasakan kegembiraan serta kebersamaan yang kami tawarkan,” tambahnya.
Festival Rakyat Sapik bukan sekadar ajang perlombaan, tetapi juga menjadi ruang kolektif yang memperkuat ikatan sosial dan semangat gotong royong antarwarga. Tak heran jika festival ini terus menjadi bagian penting dalam perayaan Idulfitri di Gampong Sapik, serta menjadi warisan budaya yang terus dilestarikan dari tahun ke tahun.
Masyarakat pun berharap, kegiatan ini dapat terus berlangsung dan berkembang, menjadi simbol semangat persatuan dan kekeluargaan di tengah keberagaman. (XRQ)
Reporter: Akil