Nukilan.id – Di penghujung bulan Ramadan 1442 H, Forum Paguyuban Mahasiswa Pemuda Aceh (FMPMPA) kembali melakukan aksi sosial berupa penyaluran santunan kepada anak yatim piatu yang tinggal di Panti Asuhan Yayasan Penyantun Islam, berada di Gampong Seutui, Baiturrahman, Banda Aceh, Selasa (26/04/2022).
“Berbagai kegiatan sosial memang dilakukan FPMPA selama Ramadan. Bulan ini adalah bulan yang penuh keistimewaan dan kita isi dengan berbagai kegiatan sosial,” ujar Plt Ketua Umum FPMPA Muhammad Jasdy.
Jasdy mengungkapkan semua pihak di FPMPA saling berkolaborasi untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat . Apalagi Ramadan kali ini masih kita rayakan dalam suasana pandemi Covid-19.
Ia berharap bantuan yang diberikan dapat membantu masyarakat yang membutuhkan sekaligus sebagai uapaya Pertamina untuk terus menjalin silaturahmi dengan seluruh lapisan masyarakat.
Sementara itu Pengurus pantai asuhan Saifuddin mengucapkan terimakasih kepada FPMPA atas bantuan yang sudah diberikan kepada anak didik kami.
Ia menjelaskan, panti asuhan Ini menampung anak yatim piatu dari seluruh Aceh, dengan catatan ada surat rekomendasi dari kepala Desa. Adapun latar belakang anak yatim piatu yang ada disini itu dari berbagai daerah kebanyakan dari Aceh Besar dan yang kita tampung mulai dari Sd kelas 6 sampai tamat SMA
Untuk sementara ada 25 anak laki-laki dan 35 anak perempuan dan untuk biaya meraka itu semua di tanggung oleh panti asuhan,”jelasnya.
Reporter : Hadiansyah