Besok, Aceh Peduli ASI Gelar Kelas Edukasi Kesehatan Ibu dan Anak

Share

Nukilan.id – Organisasi Aceh Peduli ASI (APA) kembali menggelar kelas edukasi kesahatan ibu dan anak secara daring melalui zoom pada Sabtu, (10/7/2021) pukul 09.30 WIB.

Kegiatan tersebut akan diisi oleh narasumber, Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi, dr. Munadia, Sp. KFR dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Aceh, Lisna Andria, SKM, M.K.M. Kemudian yang akan menjadi moderator, Dr. Wahyu Khafidah, MA.

Sejak berdirinya APA pada tanggal 6 Agustus 2016 lalu, kelas edukasi merupakan program rutin yang dilaksanakannya setiap 2 minggu sekali yang dilaksanakan di kantor sekretariat APA, di Apotek Family Farma, Beurawe Banda Aceh.

Saat pandemi Covid-19 melanda Aceh, kelas edukasi ini masih tetap terus berjalan, namun sistem pelaksanaannya diadakan secara daring atau online. Selain kelas edukasi Kesehatan ibu dan anak, Aceh Peduli ASI juga mengadakan kelas edukasi menyusui.

Untuk kelas edukasi kali ini membahas tentang mengapa pemantauan tumbuh kembang anak penting ?, dan juga akan membahas tentang penggunaan buku KIA untuk pemantauan tumbuh kembang anak.

Kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama dengan Unicef, Yayasan Darah Untuk ACeh (YDUA) dan Dinas Kesehatan Aceh.

Jadi, bagi yang mau ikutan nambah ilmu bareng, bisa langsung mendaftarkan diri melalui link berikut ini: bit.ly/DaftarKelasKIA3

[acehpeduliasi.com]

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News