NUKILAN.ID | BANDA ACEH — Baitul Mal Aceh menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Kelembagaan di Portola Grand Arabia Hotel, Rabu, 19 November 2025. Kegiatan bertema “Strategi Penguatan Kelembagaan Menuju Baitul Mal yang Bersinergi” ini menjadi bagian dari upaya memperkuat peran dan fungsi Baitul Mal di seluruh wilayah Aceh.
Ketua Badan Baitul Mal Aceh, Tgk. H. Muhammad Yunus M. Yusuf, SH, saat membuka kegiatan menekankan bahwa peningkatan kapasitas kelembagaan sangat penting dalam mewujudkan tata kelola zakat, infak, dan wakaf yang profesional.
“Penguatan kelembagaan adalah kunci untuk menghadirkan Baitul Mal yang lebih solid, bersinergi, dan responsif terhadap berbagai dinamika yang terjadi di lapangan,” ujarnya.
Bimtek berlangsung selama empat hari dengan peserta dari 23 kabupaten/kota se-Aceh. Mereka terdiri atas Dewan Pengawas, Komisioner, serta unsur Sekretariat Baitul Mal daerah. Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan dapat memperkuat pemahaman, meningkatkan kompetensi teknis, dan memperbaiki koordinasi dalam pelaksanaan tugas di masing-masing wilayah.
Selain mempelajari aspek teknis terkait pengelolaan kelembagaan, Bimtek ini juga difokuskan pada penguatan kolaborasi antar-Baitul Mal di Aceh. Harapannya, standar pelayanan dapat semakin seragam, berkualitas, dan selaras dengan visi pengelolaan zakat yang amanah serta profesional.
Baitul Mal Aceh menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kapasitas dan memperkuat sinergi kerja sebagai langkah strategis dalam memaksimalkan manfaat zakat bagi mustahik di seluruh Aceh. (XRQ)



