Bahlil Tunjuk Dua Putra Aceh Jadi Pengurus DPP Partai Golkar

Share

NUKILAN.id | Jakarta – Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, telah resmi mengumumkan jajaran pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar periode 2024-2029. Dalam formasi ini, dua tokoh asal Aceh, Ilham Pangestu dan Andi Sinulingga, mendapatkan posisi penting dalam kepengurusan.

Ilham Pangestu diangkat sebagai Ketua Bidang Pemenangan Pemilu untuk wilayah Sumatera Bagian Utara. Dalam peran ini, ia akan bekerja di bawah koordinasi Wakil Ketua Umum Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Sumatera, Ahmad Doli Kurnia. Ilham, yang saat ini juga menjabat sebagai anggota DPR-RI untuk Daerah Pemilihan Aceh II, diharapkan mampu mendongkrak elektabilitas Golkar di wilayah Sumatera Utara.

Andi Sinulingga, tokoh asal Aceh Tenggara, ditunjuk sebagai Ketua Bidang Kebijakan Kesejahteraan Rakyat, bekerja di bawah koordinasi Meutya Hafid, Wakil Ketua Umum Bidang Fungsi Elektoral 2. Andi yang dikenal sebagai politikus berwawasan luas, juga telah menerbitkan buku yang mengupas dinamika internal partai Golkar, berjudul Pecah Belah Partai Golkar.

Dalam susunan pengurus ini, Bahlil Lahadalia menduduki posisi Ketua Umum dengan didampingi oleh sejumlah Wakil Ketua Umum yang memiliki tugas masing-masing, termasuk Kahar Muzakir (Bidang Kepartaian), Bambang Soesatyo (Bidang Hubungan Antar Lembaga), hingga Meutya Hafid dan Ahmad Doli Kurnia yang berperan dalam pemenangan pemilu.

Langkah Bahlil mengumumkan formasi ini menunjukkan kesiapan Partai Golkar dalam menghadapi kontestasi politik mendatang, dengan harapan para tokoh berpengalaman ini mampu membawa partai ke arah yang lebih progresif dan tetap relevan dalam kancah politik Indonesia.

Editor: Akil

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News