Friday, June 21, 2024

Anies Baswedan: Insya Allah, 2024 Sejarah Baru Bagi Aceh

Nukilan.id – Calon Presiden Republik Indonesia Anies Rasyid Baswedan optimis rakyat Aceh punya kemampuan dan dapat menjalankan desentralisasi sehingga nanti dibentuk Badan khusus untuk Percepatan pembangunan Aceh sebagai wujud penggunaan dana khusus UUPA untuk dilaksanakan di daerah-daerah yang belum tersentuh pembangunan.

“Setuju? ,” tanya Anies Baswedan dihadapan masa  ANIES Saweu Aceh yang digelar di  Lapangan Bumi Gas, Tanah Luas, Aceh Utara, Rabu (1/11/2023).

Anies menyampaikan kehadirannya di Aceh bukan sekedar untuk bertemu dan bersalaman dengan rakyat Aceh, namun kehadiran mereka sekaligus untuk melawan ketimpangan pembangunan di Aceh. 

“Cukup sudah ketimpangan yang dirasakan rakyat Aceh,” ujar Anies. 

Anies Baswedan mneyampaikan, negeri ini kaya raya bahwa pernah 50% pendapatan APBN ditopang dari Aceh, dan berharap 2024 menjadi sejarah baru bagi Aceh. 

“Insya Allah, 2024 nanti akan menjadi sejarah baru bagi Aceh, 2024 dimulainya babak baru untuk Aceh sejahtera,” ujar Anies. “Amin,” jawab massa serentak.

Sementara pada acara tersebut tiga partai lokal PAS, PDA, dan SIRA menyampaikan surat dukungan untuk Capres dan Cawapres Anies – Muhaimin. 

Sedangkan Ketua DPW Partai Pengusung dari Partai Nasdem Taufiqulhadi, ketua DPW PKB Aceh Irmawan, dan Ketua DPW  PKS Aceh Tgk. H. Makhyaruddin Yusuf menyampaikan target oeraihna suara Aceh untuk pasangan AMIN yakni, 90 persen. []

spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img