NUKILAN.ID | BANDA ACEH – Manchester United meraih kemenangan dramatis 3-2 atas Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris di Emirates Stadium, Minggu (25/1/2026). Selain mengakhiri puasa kemenangan delapan tahun di kandang The Gunners, laga tersebut juga memantik tensi baru di luar lapangan setelah winger MU, Amad Diallo, melontarkan sindiran pedas kepada pendukung Arsenal di media sosial.
Pertandingan berlangsung sengit sejak menit awal. Arsenal sempat unggul lebih dulu setelah Lisandro Martinez melakukan gol bunuh diri. Namun keunggulan tuan rumah tak bertahan lama. Manchester United mampu menyamakan kedudukan melalui Bryan Mbeumo yang memanfaatkan kesalahan fatal Martin Zubimendi.
Memasuki babak kedua, Setan Merah berbalik unggul lewat gol Patrick Dorgu. Tembakan keras pemain muda tersebut sempat membentur mistar sebelum akhirnya masuk ke gawang Arsenal. Arsenal kemudian kembali menyamakan skor menjadi 2-2 melalui Mikel Merino yang mencetak gol dari situasi kemelut hasil sepak pojok.
Saat laga tampak akan berakhir imbang, Manchester United memastikan kemenangan melalui Matheus Cunha. Masuk sebagai pemain pengganti, Cunha melepaskan tembakan melengkung yang tak mampu dijangkau kiper Arsenal, David Raya, sekaligus mengunci skor 3-2 untuk tim tamu.
Kemenangan tersebut bukan hanya berarti tiga poin, tetapi juga menjadi sinyal kebangkitan Manchester United di bawah era Michael Carrick. Namun, dampaknya tak berhenti di atas lapangan.
Amatan Nukilan.id, Amad Diallo menjadi sorotan setelah terlibat adu sindir dengan seorang penggemar Arsenal di media sosial X. Sebelum pertandingan, suporter tersebut menuliskan, “Arsenal menang 4-0, mereka sudah kirim skripnya ke saya.” Pesan itu rupanya diingat betul oleh Amad.
Usai pertandingan berakhir dengan kemenangan Manchester United, Amad mengunggah grafik skor pertandingan disertai tulisan, “Nikmati saja, CIL!”
Interaksi tersebut berlanjut ketika penggemar Arsenal itu membalas dengan kalimat, “Jangan pernah cuit saya lagi.” Amad kembali menyindir dengan menuliskan, “Satu-satunya harapan kalian cuma sepak pojok. Yang humble CIL,” merujuk pada kecenderungan Arsenal mencetak gol dari situasi bola mati.
Sindiran tersebut kian memanaskan rivalitas klasik Arsenal dan Manchester United, yang kembali tersaji bukan hanya di lapangan, tetapi juga di dunia maya. (XRQ)
Reporter: Akil

