Sunday, September 8, 2024
1

Aishah Sebut Alasan Seseorang Harus Kembali pada Kesederhanaan

Nukilan.id | Banda Aceh – Kesederhanaan merupakan sebuah konsep atau sikap di mana seseorang cenderung untuk hidup dengan sederhana tanpa keinginan berlebihan atau tindakan yang mencolok. Sikap ini seringkali dipandang sebagai hal yang positif karena dapat mencerminkan ketenangan, kedamaian, dan kepuasan dengan hal-hal yang sederhana.

Berbicara tentang kesederhanaan, CEO Save Education Aceh (SEA) sekaligus guru SMPN 1 Banda Aceh, Aishah mengatakan, ketika seseorang mampu hidup dengan sederhana, ia cenderung lebih mudah bersyukur atas apa yang dimiliki, tidak mudah iri terhadap kesuksesan orang lain, dan mampu menikmati kebahagiaan dari hal-hal kecil. Dari perspektif ilmu psikologi juga disebutkan bahwa kesederhanaan dapat dikaitkan dengan konsep kepuasan hidup, kesejahteraan psikologis, dan kebahagiaan.

Menurut teori psikologis, seseorang yang mampu hidup dengan sederhana cenderung memiliki tingkat kepuasan hidup yang lebih tinggi karena ia tidak terlalu terpukau pada keinginan material atau pencapaian eksternal. Mereka lebih fokus pada hal-hal yang penting dan bermakna bagi mereka seperti hubungan sosial yang sehat, pengembangan diri, dan kebahagian interior. Selain itu, kesederhanaan juga dapat membantu seseorang dalam mengelola emosi dan meningkatkan kesejahteraan psikologisnya.

Lanjut Aishah, dengan tidak terlalu memperhatikan hal-hal yang bersifat materiil atau eksternal, maka seseorang cenderung lebih mampu mengendalikan emosi seperti kecemburuan dan ketidakpuasan. Mereka juga lebih mampu menjaga keseimbangan psikologisnya dan mengalami kebahagiaan yang lebih mendalam dari hal-hal sederhana dalam kehidupan sehari-hari. Dalam perpektif kedewasaan (maturity) dan kebijaksanaan (wise), kesederhanaan bukan hanya sekedar tidak menyembunyikan kelebihan atau kualitas yang dimiliki seseorang, tetapi juga mencakup kesesuaian dalam pendidikan dan kehidupan sehari-hari.

“Seseorang yang matang dan bijaksana dan memahami bahwa keserhanaan adalah tentang memahami nilai-nilai yang sesungguhnya penting dalam kehidupan dan menyikapinya dengan bijaksana,”ucapnya saat diwawancarai Nukilan.id, Rabu (29/5/2024).

Ia juga menyampaikan, dari segi kedewasaan, seseorang yang matang akan mampu menghargai kelebihan yang dimilikinya tanpa perlu menunjukkannya secara berlebihan kepada orang lain. Mereka memahami bahwa kesederhanaan tidaklah berarti menyembunyikan kelebihan, tetapi lebih kepada sikap rendah hati dan tidak sombong dalam menunjukkan kelebihan tersebut. Kedewasaan membawa pemahaman bahwa kelebihan dan kualitas yang dimiliki seharusnya digunakan dengan bijaksana untuk kebaikan diri sendiri dan orang lain.

Dari perspektif kebijaksanaan juga seseorang akan mampu mencapai keselarasan antara kelebihan yang dimilikinya dengan cara hidup yang sederhana dan penuh makna. Mereka akan menggunakan kelebihan dan kualitasnya untuk memberikan manfaat bagi diri sendiri dan masyarakat sekitar dengan cara yang tidak mencolok atau sombong. Kebijaksanaan membawa pemahaman bahwa kesederhanaan adalah kunci untuk mencapai keseimbangan materi dan spiritual antara keiginan dan kebutuhan.

“Dengan demikian, kesederhanaan bukan hanya sekedar sikap atau gaya hidup, tetapi jugga memiliki dampak yang signifikan terhadap kesejahteraan psikologis seseorang,” ujarnya lagi.

“Dalam konteks ilmu psikologis kesederhanaan dapat dipandang sebagai salah satu kunci menuju kehidupan yang lebih bahagia dan bermakna,” pungkasnya []

Reporter : Auliana Rizky

spot_img
spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img