NUKILAN.id | Banda Aceh – Dalam rangka menyemarakkan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI, Aceh bersiap menggelar 21 event budaya, pariwisata, dan ekonomi kreatif. Berbagai kegiatan ini dijadwalkan berlangsung sebelum dan selama PON dihelat di Tanah Rencong. Atlet, ofisial, dan warga yang datang ke Aceh akan disuguhi beragam atraksi menarik di sela-sela pertandingan olahraga.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh, Almuniza Kamal, mengungkapkan bahwa PON menjadi momentum penting untuk mempromosikan potensi pariwisata dan mendongkrak perekonomian daerah.
“Pelaksanaan PON di Aceh adalah peluang emas untuk membangkitkan industri pariwisata dan UMKM. Karena itu, kami menyiapkan 21 event budaya, pariwisata, dan ekonomi kreatif,” ujarnya dalam keterangan tertulis pada Jumat (30/8/2024).
Serangkaian acara ini dikemas dalam satu payung besar bertajuk Aceh Festival 2024 yang digelar di berbagai lokasi strategis, tak jauh dari venue PON. Acara tersebut merupakan inisiatif Pemerintah Aceh melalui Disbudpar Aceh, bekerja sama dengan berbagai Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA), Satuan Kerja Perangkat Kabupaten/Kota (SKPK), serta kementerian terkait lainnya.
“Melalui event ini, para peserta PON dan wisatawan diharapkan dapat lebih mengenal dan mencintai Aceh, tidak hanya dari segi olahraga tetapi juga dari sisi kekayaan budaya dan alam yang dimilikinya,” jelas Almuniza.
Almuniza menambahkan, kehadiran Aceh Festival ini diharapkan bisa menjadi hiburan sekaligus pengalaman berharga bagi partisipan PON dan wisatawan.
“Kita harapkan acara ini dapat meningkatkan perekonomian Aceh serta menciptakan kenangan positif bagi tamu-tamu yang datang,” tambahnya.
Berikut adalah daftar lengkap 21 event yang akan digelar sebelum dan saat PON XXI berlangsung:
- Aceh Tourism Roadshow (Medan): 3-4 Agustus
- Banda Aceh Fun Bike (Banda Aceh): 11 Agustus
- Festival Permainan Rakyat (Pidie): 28-29 Agustus
- Festival Kemilau Pidie (Pidie)
- Aceh Tamiang Art & Food Festival (Aceh Tamiang): 31 Agustus-2 September
- Pameran Kebudayaan Aceh (Banda Aceh): 1-30 September
- Aceh Local Band (Banda Aceh): 3-4 September
- Festival Krueng Daroy (Banda Aceh): 6-8 September
- Gebyar PON (Banda Aceh): 6-12 September
- Aceh International Orienteering (Sabang): 6-8 September
- Festival Pesona Pesisir Timur (Langsa): 6-8 September
- Gala Dinner PON (Banda Aceh): 8 September
- Road to PON; Festival NOBAR Gampong Opening Ceremony PON XXI 2024 (Banda Aceh dan sekitarnya): 8 September
- Pameran Kisah Smong di Pulau Simeulue (Banda Aceh): 9 September-9 Oktober
- Festival Rapai Geurimpheng & Aceh Perkusi (Banda Aceh): 13-18 September
- Digital Entrepreneur Festival (Banda Aceh): 13-15 September
- Expo UMKM Produk Unggulan Aceh (Banda Aceh): 13-18 September
- Bireuen Coffee and Culinary Festival (Bireuen): 12-14 September
- Serinen Festival Art and Culture (Aceh Tengah): 14-15 September
- UMKM Rameune Nagan Raya Expo (Nagan Raya): 15-20 September
- Aceh Carnaval (Banda Aceh): awal September
Almuniza berharap seluruh masyarakat Aceh mendukung dan menyukseskan rangkaian kegiatan ini agar pelaksanaan PON XXI, khususnya di wilayah Aceh, menciptakan cerita dan pengalaman yang positif bagi para tamu dan wisatawan yang berkunjung.
“Ini adalah kesempatan bagi kita semua untuk menunjukkan keindahan dan keramahan Aceh kepada dunia,” tutupnya.
Editor: Akil