NUKILAN.ID | BANDA ACEH — Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banda Aceh kembali memperkuat kualitas pendidikan dengan menjalin kolaborasi internasional bersama Australia melalui Fatih Volunteering Teaching Program (FVTP) yang berlangsung sejak 12 Januari hingga 5 Februari 2026.
Program ini menghadirkan tutor relawan dari Australia untuk mendampingi pembelajaran bahasa Inggris di sejumlah sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) terpilih, baik negeri maupun swasta. Kegiatan dilaksanakan setiap Senin hingga Jumat pukul 08.00–12.00 WIB, dengan durasi satu minggu di setiap sekolah peserta.
Kepala Disdikbud Kota Banda Aceh, Sulaiman Bakri SPd MPd, menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap keberlanjutan program tersebut. Ia menilai FVTP sejalan dengan upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan mutu pendidikan, khususnya dalam penguasaan bahasa Inggris.
“Program FVTP ini sangat positif dan strategis. Selain meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris, program ini melatih kepercayaan diri, keberanian berkomunikasi, dan membuka wawasan peserta global yang dilatih melalui interaksi langsung dengan tutor internasional,” ujar Sulaiman.
Pada pelaksanaannya, setiap sekolah diperkenankan memilih maksimal 20 peserta didik untuk mengikuti program intensif ini. Para siswa akan didampingi oleh dua tutor asal Australia, sementara pihak sekolah diminta menyiapkan ruang belajar yang mendukung kelancaran kegiatan.
Selain berdampak pada peningkatan kompetensi bahasa siswa, FVTP juga menjadi sarana memperkenalkan Banda Aceh di tingkat internasional. Pemerintah berharap sekolah dapat memanfaatkan program ini secara maksimal demi mendorong kualitas pendidikan yang lebih baik.
“Kami berharap kegiatan ini memberikan dampak nyata bagi peningkatan kualitas pendidikan di Kota Banda Aceh dan menginspirasi peserta didik untuk terus belajar,” tambah Sulaiman Bakri.

