Rencana Pemindahan KMP Aceh Hebat 1 Dibatalkan, Sekjen PA Simeulue Apresiasi Sikap Pemerintah Aceh

Share

NUKILAN.ID | BANDA ACEH – Sekretaris Jenderal Partai Aceh (PA) Kabupaten Simeulue, Helmi M. Alim, menyampaikan apresiasi kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, M. Nasir Syamaun, atas kejelasan sikap pemerintah terkait wacana pengalihan rute Kapal Aceh Hebat 1 (AH1).

Kepada Nukilan.id, Helmi mengatakan penegasan yang disampaikan Sekda Aceh telah berhasil meredakan keresahan yang sempat muncul di tengah masyarakat Simeulue.

“Kami atas nama Sekjen PA Kabupaten Simeulue mengucapkan ribuan terima kasih kepada Bapak Sekda Aceh atas jawaban dan ketegasan beliau terkait persoalan Kapal AH1, yang selama ini menimbulkan kekisruhan akibat wacana pengalihan rute,” ujarnya.

Helmi menjelaskan bahwa kejelasan yang diberikan dalam pertemuan dengan Sekda Aceh pada Selasa (25/11/2025) menjadi langkah penting yang menenangkan masyarakat.

Ia menilai, proses penyelesaian isu ini menunjukkan bahwa komunikasi dan dialog merupakan cara paling efektif untuk mencari solusi atas persoalan publik.

“Selama ini kami berkeyakinan bahwa masalah tidak harus diselesaikan melalui aksi saja. Pendekatan komunikasi jauh lebih baik, sebagaimana yang dilakukan dalam pertemuan dengan Bapak Sekda Aceh hari ini. Kami sangat puas dengan hasilnya,” tegasnya.

Ia berharap dinamika ini menjadi pelajaran bagi tokoh masyarakat dan pemangku kepentingan asal Simeulue. Menurutnya, setiap isu besar sebaiknya dibahas bersama, termasuk melalui komunikasi resmi dengan tokoh-tokoh Simeulue yang berada di DPRA.

“Ke depan, jika ada persoalan, mari kita duduk bersama untuk membahas akar masalahnya. Libatkan juga para tokoh kita di DPRA. Jangan langsung mengambil sikap yang tendensius,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Helmi turut menyampaikan pepatah Devayan sebagai pesan moral bagi masyarakat Simeulue: “Bok daifak motoek, tapong daifak beserak,” yang mengandung pesan bahwa persatuan akan mempermudah penyelesaian masalah, sementara perpecahan hanya memperkeruh keadaan.

Dengan mencairnya polemik pengalihan rute AH1, masyarakat Simeulue berharap layanan kapal tersebut tetap berjalan optimal sebagai jalur transportasi utama penghubung pulau dengan daratan Aceh. (XRQ)

Reporter: AKIL

spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News