Tiga Mahasiswa Unimal Wakili Aceh di Pertamina Youth Energy 2025

Share

NUKILAN.ID | LHOKSEUMAWE – Tiga mahasiswa Universitas Malikussaleh (Unimal) terpilih menjadi delegasi Aceh dalam ajang nasional Pertamina Youth Energy 2025 yang berlangsung di Bogor pada 15–20 Juli 2025. Mereka mewakili Dewan Energi Mahasiswa (DEM) Aceh usai lolos seleksi nasional yang digelar panitia pusat.

Ketiga mahasiswa tersebut adalah Muhammad Gazza dari Program Studi Teknik Material, Fajar Lesmana dari Teknik Industri, dan Putri Meurah Intan dari Program Studi Pengolahan dan Pemanfaatan Teknologi Migas (PVTM). Mereka akan mengikuti berbagai kegiatan yang berfokus pada isu energi nasional dan penguatan karakter kepemimpinan generasi muda.

Ketua DEM Aceh, Faizar Rianda, S.Pd, yang juga merupakan alumni Prodi PVTM Unimal, menyebutkan bahwa keikutsertaan ini menjadi bagian dari program strategis nasional untuk meningkatkan kesadaran generasi muda terhadap pentingnya transisi energi.

“Kegiatan ini tidak hanya membahas isu energi, tapi juga menjadi sarana edukasi dan pembentukan karakter kepemimpinan serta wawasan kebangsaan. Ini menjadi peluang emas bagi mahasiswa Unimal untuk tampil dan berkontribusi nyata dalam isu strategis energi nasional,” ujar Faizar.

Aceh sendiri mengirimkan total empat delegasi dalam ajang ini. Selain tiga mahasiswa Unimal, satu peserta lainnya berasal dari Universitas Samudra, yakni Maulia Rizki Syarafa.

Dukungan terhadap keikutsertaan para mahasiswa ini juga datang dari kalangan kampus. Ketua Program Studi Teknik Material Unimal, Dr. Zulnazri, mengapresiasi keterlibatan mahasiswanya dalam ajang nasional tersebut.

“Kami sangat mendukung keterlibatan mahasiswa dalam kegiatan seperti ini karena memberikan wawasan, pengalaman, serta jejaring yang luas di bidang energi. Mereka juga berkesempatan melakukan kunjungan industri ke fasilitas Pertamina, yang tentu sangat bermanfaat,” tutur Dr. Zulnazri.

Pihak program studi, lanjutnya, juga memberikan kemudahan bagi mahasiswa peserta, termasuk penyesuaian jadwal Ujian Akhir Semester (UAS) agar kegiatan dapat diikuti secara maksimal.

Sementara itu, Faizar menegaskan bahwa keikutsertaan ini merupakan langkah strategis dalam memperkuat eksistensi DEM Aceh di tingkat nasional.

“Kami berharap dukungan penuh dari semua elemen, khususnya dari kampus, agar ke depan DEM Aceh semakin berkembang dan bisa mendorong perhatian lebih dari pemerintah pusat terhadap potensi Aceh sebagai salah satu sumber energi utama Indonesia, khususnya di sektor minyak dan gas,” pungkasnya.

Pertamina Youth Energy 2025 sendiri diikuti oleh mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Mereka telah melewati seleksi ketat untuk mengikuti rangkaian kegiatan seperti seminar tematik, pelatihan kepemimpinan, hingga studi lapangan ke fasilitas energi milik Pertamina.

Update berita lainnya di Nukilan.id dan Google News

Editor: Akil

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News