Plt. Sekretaris Dinas ESDM Aceh Pimpin Apel Perdana dan Halal Bihalal Usai Idul Fitri

Share

NUKILAN.id | BANDA ACEH — Suasana hangat penuh kekeluargaan menyelimuti halaman Kantor Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh pada Selasa pagi, 8 April 2025. Plt. Sekretaris Dinas ESDM Aceh, Ikhlas, ST, M.Sc., memimpin apel pagi perdana usai libur Idul Fitri 1446 Hijriah yang dilanjutkan dengan kegiatan Halal Bihalal bersama seluruh jajaran pegawai.

Apel tersebut menjadi momentum awal bagi para ASN di lingkungan Dinas ESDM Aceh untuk kembali memulai aktivitas pelayanan publik dengan semangat baru. Dalam amanatnya, Ikhlas menyampaikan pentingnya menjaga etos kerja dan memperkuat kolaborasi pasca-lebaran.

Setelah apel selesai, kegiatan dilanjutkan dengan Halal Bihalal. Suasana akrab dan penuh kehangatan tampak saat para pegawai saling bersalaman dan bermaaf-maafan, menandai semangat kebersamaan usai menjalani ibadah puasa selama Ramadan.

Ikhlas juga menekankan pentingnya menjaga kekompakan tim dalam menghadapi tantangan kerja ke depan, terutama dalam mengawal program strategis sektor energi dan sumber daya mineral di Aceh.

Kegiatan ini menjadi pengingat bahwa semangat Idul Fitri bukan hanya tentang perayaan, tetapi juga pemulihan semangat kerja dan mempererat tali silaturahmi dalam bingkai pengabdian kepada masyarakat.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News