Malam ke-11 Ramadan, Masjid Haji Keuchik Leumiek Tetap Dipenuhi Jemaah

Share

NUKILAN.id | Banda Aceh – Fenomena berkurangnya jumlah jemaah salat Tarawih di masjid-masjid seiring berjalannya Ramadan kerap terjadi. Banyak masjid yang sesak di malam pertama, tetapi mulai lengang saat memasuki malam-malam berikutnya. Namun, hal itu tidak berlaku di Masjid Haji Keuchik Leumiek, Banda Aceh. Pada malam ke-11 Ramadan, Senin (10/3/2025), masjid ini tetap dipadati jemaah hingga ke pelataran.

Berdasarkan pantauan Nukilan.id, meskipun jumlah jemaah tidak sebanyak malam pertama, masjid ini masih dipenuhi umat Muslim yang melaksanakan salat Tarawih. Bahkan, sejumlah jemaah yang tidak mendapatkan tempat di dalam masjid memilih salat di pelataran.

Salah seorang jemaah, Faiz, mengungkapkan bahwa kenyamanan menjadi salah satu alasan dirinya rutin salat di masjid tersebut.

“Masjid ini sangat nyaman, ruangannya sejuk, dan bacaan imamnya juga merdu,” ujarnya saat diwawancarai usai Tarawih.

Selain itu, menurutnya, durasi ceramah sebelum tarawih yang singkat menjadi daya tarik tersendiri, terutama bagi anak muda.

“Di sini ceramahnya nggak terlalu lama seperti di tempat lain, jadi lebih nyaman buat kami yang masih muda,” tambahnya.

Masjid Haji Keuchik Leumiek memang dikenal memiliki fasilitas yang baik, termasuk sistem pendingin udara yang membuat ruangan tetap sejuk. Selain itu, imam yang bertugas juga memiliki bacaan yang fasih dan merdu, sehingga semakin menambah kekhusyukan jemaah dalam beribadah.

Kondisi ini berbeda dengan beberapa masjid lain yang biasanya mengalami penurunan jumlah jemaah secara signifikan setelah beberapa malam pertama Ramadan. Keberlanjutan jumlah jemaah yang tetap ramai di Masjid Haji Keuchik Leumiek menunjukkan tingginya antusiasme masyarakat dalam menjalankan ibadah di bulan suci ini. (XRQ)

Reporter: Akil

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News