Libur Akhir Tahun, Menara Masjid Raya Baiturrahman Dipadati Wisatawan

Share

NUKILAN.id | Banda Aceh – Momentum liburan akhir tahun 2024, Menara Masjid Raya Baiturrahman di Banda Aceh menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan lokal, Senin (23/12/2024).

Wisatawan dari berbagai daerah di Provinsi Aceh hingga dari luar provinsi seperti Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Riau terlihat memenuhi area masjid. Mereka memanfaatkan cuaca cerah untuk berfoto di sekitar menara, yang menjadi daya tarik utama kawasan ini.

Salah seorang wisatawan asal Kabupaten Aceh Selatan, Sumardi, mengungkapkan bahwa ia datang ke Banda Aceh bersama keluarganya untuk menikmati wisata religi sekaligus berkeliling kota.

“Sudah dua hari saya berada di Banda Aceh. Saya datang ke Masjid Raya Baiturrahman bersama keluarga untuk berwisata,” ujar Sumardi.

Ia menambahkan, Masjid Raya Baiturrahman bukan hanya tempat ibadah, tetapi juga simbol agama, budaya, dan perjuangan masyarakat Aceh. Masjid ini tetap berdiri kokoh meski diterjang tsunami Aceh pada 2004 silam.

“Tarif naik ke menara sangat terjangkau, hanya Rp 10.000 untuk anak-anak dan Rp 15.000 untuk orang dewasa,” kata Sumardi.

Pasca tsunami, Masjid Raya Baiturrahman direnovasi dan kini menjadi salah satu destinasi wisata religi yang menarik banyak pengunjung, terutama pada momen liburan seperti akhir tahun. (XRQ)

Reporter: Akil Rahmatillah

spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News