Antusiasme Warga Banda Aceh Saksikan Upacara HUT ke-79 TNI di Blang Padang

Share

NUKILAN.id | Banda Aceh – Ribuan warga Banda Aceh memadati Lapangan Blang Padang, Sabtu (5/10/2024), untuk menyaksikan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang berlangsung dengan penuh khidmat. Antusiasme masyarakat terlihat sejak pagi, terutama saat menyaksikan berbagai atraksi memukau yang ditampilkan oleh prajurit TNI dari berbagai matra.

Upacara yang dihadiri jajaran pimpinan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Aceh ini dimulai dengan tembakan meriam yang menggelegar, menandai pembukaan di hadapan barisan prajurit yang berdiri tegap.

Salah satu momen yang paling dinantikan oleh warga adalah atraksi akrobatik yang dilakukan personel Angkatan Udara dengan menggunakan paramotor. Mereka berhasil membuat penonton terpukau dengan manuver-manuver lincah di udara sebelum mendarat dengan sempurna di lapangan.

Tidak hanya itu, upacara ini juga menghadirkan rangkaian atraksi militer seperti demonstrasi bela diri, taktik tempur, hingga parade alutsista yang memamerkan kekuatan pertahanan Indonesia. Penampilan para prajurit ini mendapat sambutan hangat dari ribuan warga yang hadir, termasuk pelajar dari berbagai sekolah yang tampak antusias mengikuti setiap rangkaian acara.

Yanti, seorang mahasiswa di Banda Aceh yang hadir bersama teman-temannya, mengatakan bahwa ini kali pertama dirinya menyaksikan upacara TNI langsung.

“Atraksi paramotornya luar biasa, keren pokonya,” kata Yanti kepada Nukilan.id, Sabtu (5/10/2024)

Peringatan HUT TNI tahun ini mengusung tema “TNI Modern Bersama Rakyat, Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional untuk Indonesia Maju”. Dalam amanat Panglima TNI yang dibacakan oleh Brigjen Ayi Supriatna, ditekankan pentingnya transformasi TNI menjadi kekuatan militer modern yang siap menghadapi tantangan global. Pesan tersebut disambut dengan tepuk tangan meriah dari para prajurit dan masyarakat yang hadir.

Upacara ditutup dengan defile pasukan yang disertai parade alutsista, menampilkan berbagai kendaraan tempur dan persenjataan milik TNI. Warga yang hadir tampak antusias mengabadikan momen ini dengan kamera ponsel mereka.

“Saya bangga melihat kekuatan TNI kita, ini menunjukkan bahwa kita siap menghadapi segala tantangan demi menjaga kedaulatan bangsa,” ujar Muhammad Faisal, seorang warga yang datang bersama keluarganya.

Upacara HUT ke-79 TNI di Lapangan Blang Padang ini tidak hanya menjadi ajang formalitas militer, tetapi juga sebuah perayaan yang menghadirkan kebanggaan bagi masyarakat Banda Aceh. Kehadiran warga yang begitu antusias menjadi bukti kuat bahwa TNI selalu bersama rakyat, serta mengukuhkan hubungan erat antara tentara dan masyarakat. (XRQ)

Reporter: Akil Rahmatillah

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News