Sunday, September 22, 2024
1

Pj Wali Kota Banda Aceh Salurkan Bantuan Masa Panik untuk Korban Angin Kencang

NUKILAN.id | Banda Aceh – Penjabat (Pj) Wali Kota Banda Aceh melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Banda Aceh menyalurkan bantuan masa panik bagi warga yang terdampak angin kencang yang melanda beberapa kawasan di Banda Aceh pada Jumat (20/9/2024). Bantuan tersebut diberikan kepada 12 kepala keluarga (KK) yang mengalami kerusakan rumah di sepuluh gampong di kota itu.

Plt. Kepala Dinas Sosial Kota Banda Aceh, Safwan, menjelaskan bahwa bantuan ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Pj Wali Kota Banda Aceh sebagai upaya cepat tanggap dalam menangani dampak bencana alam.

“Alhamdulillah, kami telah menyalurkan bantuan kepada 12 KK di beberapa gampong yang terdampak angin kencang, seperti di Gampong Baro, Blang Oi, Ulee Lheue, Mibo, Lhong Raya, Geuceu Kayee Jato, Ilie, Peuniti, Batoh, dan Cot Mesjid,” ujar Safwan, Jumat (20/9/2024).

Penyerahan bantuan tersebut, menurut Safwan, berdasarkan hasil asesmen yang dilakukan oleh Dinsos bersama Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), serta laporan dari Keuchik dan Tim Tagana (Taruna Siaga Bencana) Kota Banda Aceh.

“Bantuan yang diberikan berupa paket sembako untuk kebutuhan makan selama tiga hari ke depan,” tambah Safwan.

Paket tersebut berisi beras, mie instan, air mineral, gula, telur, minyak goreng, sarden, kecap, teh, serta roti biskuit. Safwan berharap bantuan ini dapat meringankan beban warga yang terdampak dan mengingatkan agar masyarakat lebih waspada terhadap potensi bencana serupa.

“Kita tidak bisa menghindari musibah, tetapi dengan kewaspadaan, kita bisa meminimalisir dampaknya,” tutupnya.

Bantuan tersebut merupakan bagian dari komitmen Pemkot Banda Aceh dalam memberikan respon cepat terhadap bencana dan memastikan keselamatan serta kesejahteraan warganya.

Editor: Akil

spot_img
spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img