NUKILAN.id | Jakarta – Besok, Selasa, 20 Agustus 2024, pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 resmi dibuka. Proses pendaftaran akan berlangsung hingga 6 September 2024, memberikan kesempatan bagi masyarakat Indonesia, termasuk lulusan baru, untuk bergabung dengan instansi pemerintah.
Pada tahun anggaran 2024, pemerintah menyediakan total 250.407 formasi CPNS. Rinciannya, 114.706 formasi tersedia di instansi pusat, sementara 135.701 formasi lainnya tersedia di instansi daerah. Bagi Anda yang berencana mendaftar, berikut alur pendaftaran CPNS 2024 yang perlu diperhatikan.
Alur Pendaftaran CPNS 2024
- Daftar Akun di SSCASN
- Langkah pertama adalah mendaftar akun di laman resmi SSCASN. Pelamar wajib mengisi data diri, seperti NIK, nomor KK, nama lengkap, tempat tanggal lahir, nomor handphone, kabupaten/kota tempat KTP diterbitkan, dan email. Setelah itu, buat password akun SSCASN dan pertanyaan pengaman. Unggah foto KTP dengan ukuran maksimal 200kb dan lakukan swafoto. Setelah itu, cetak Kartu Informasi Akun.
- Pilih Formasi
- Setelah akun berhasil dibuat, pelamar wajib mengisi biodata, memilih jenis seleksi (CPNS), dan formasi yang diinginkan. Dokumen yang diperlukan harus diunggah dan pelamar bisa mencetak kartu pendaftaran.
- Seleksi Administrasi
- Panitia akan memverifikasi data pelamar, dan hasil seleksi administrasi akan diumumkan. Pelamar yang tidak lulus dapat mengajukan sanggahan, yang kemudian akan diverifikasi oleh panitia. Jika lulus seleksi administrasi, pelamar dapat mencetak Kartu Ujian.
- Seleksi Kompetensi
- Peserta yang lolos seleksi administrasi akan mengikuti Ujian Seleksi Kompetensi melalui CAT-BKN. Nilai kompetensi yang diperoleh akan diproses lebih lanjut sesuai dengan passing grade atau peraturan afirmasi yang berlaku. Bagi peserta yang sebelumnya telah mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) pada seleksi CPNS 2023 dengan jenjang pendidikan yang sama, dapat memilih untuk mengikuti SKD 2024 atau menggunakan nilai SKD 2023.
- Pengumuman Kelulusan
- Panitia akan mengumumkan hasil seleksi kompetensi. Pelamar yang dinyatakan lulus dapat mengajukan sanggahan jika diperlukan. Setelah hasil sanggahan diumumkan, pelamar yang dinyatakan lulus wajib melakukan pemberkasan.
Pendaftaran CPNS 2024 merupakan kesempatan besar bagi masyarakat untuk bergabung dengan instansi pemerintah dan berkontribusi bagi kemajuan negara. Pastikan Anda mempersiapkan semua syarat yang diperlukan agar proses pendaftaran berjalan lancar.
E